Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penerima Kartu Prakerja Gelombang 12 Dianjurkan Segera Beli Pelatihan, Batas Akhir 1 April 2021

Head of Communications Manajemen PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu menganjurkan penerima kartu prakerja gelombang 12 untuk segera beli pelatihan.

Penulis: Inza Maliana
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Penerima Kartu Prakerja Gelombang 12 Dianjurkan Segera Beli Pelatihan, Batas Akhir 1 April 2021
TRIBUNNEWS.COM/SRI JULIATI
Seorang warga mengakses situs resmi Kartu Prakerja. Login lewat situs www.prakerja.go.id untuk mendaftar Kartu Prakerja gelombang 16. Kuota yang disediakan hanya 300 ribu. Simak tips lolos seleksi Kartu Prakerja. 

Adapun, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 12 dibuka pada 23 Februari 2020 dan ditutup pada Jumat 26 Februari 2021 lalu.

Terhitung hingga Kamis (25/3/2021) hari ini, belum genap 30 hari peserta Kartu Prakerja gelombang 12 ditetapkan sebagai penerima.

Baca juga: Gelombang Terakhir Dibuka Hari Ini, Bagaimana Kelanjutan Program Kartu Prakerja?

Baca juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 16 Dibuka Siang Ini, Kuota 300.000 Peserta, Ini Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 16 Telah Dibuka

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 16 telah dibuka pada Kamis (25/3/2021) pukul 12.00 WIB.

Hal ini disampaikan oleh Head of Communication PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu.

Louisa mengatakan, kuota pada gelombang 16 ini hanya dibuka untuk 300.000 peserta.

"Gelombang 16 akan dibuka siang ini jam 12.00 WIB dengan kuota 300.000," kata Louisa, dalam keterangan yang diterima Tribunnews.com, Kamis (25/3/2021).

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, Louisa memberikan rincian jumlah peserta Kartu Prakerja yang telah diterima dari gelombang 12 hingga 15 mencapai 2,4 juta.

Seorang warga mengakses situs resmi Kartu Prakerja. Login lewat situs www.prakerja.go.id untuk mendaftar Kartu Prakerja gelombang 16. Kuota yang disediakan hanya 300 ribu. Simak tips lolos seleksi Kartu Prakerja.
Seorang warga mengakses situs resmi Kartu Prakerja. Login lewat situs www.prakerja.go.id untuk mendaftar Kartu Prakerja gelombang 16. Kuota yang disediakan hanya 300 ribu. Simak tips lolos seleksi Kartu Prakerja. (TRIBUNNEWS.COM/SRI JULIATI)

Sementara target pemerintah dalam program Kartu Prakerja semester I tahun 2021 sebanyak 2,7 juta orang.

Artinya, target yang ditetapkan sudah tercapai dengan dibukanya kuota 300.000 peserta di gelombang 16.

"Dengan demikian genaplah target kami untuk merekrut 2,7 juta di semester 1 tahun 2021," tambah Louisa.

Bagi peserta yang belum lolos pada program Kartu Prakerja gelombang 15, dapat segera mendaftar pada gelombang 16.

Peserta yang ingin mendaftar program Kartu Prakerja gelombang 16, bisa juga membuka akun Instagram @prakerja.go.id untuk mengetahui informasi lebih lanjut.

Baca juga: LOGIN WWW.PRAKERJA.GO.ID, Daftar Kartu Prakerja Gelombang 16, Kuota 300 Ribu, Ini Tips Lolos Seleksi

Baca juga: SIAP-SIAP Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 16, Login www.prakerja.go.id, Kuota 300 Ribu Orang

Pendaftaran Kartu Prakerja secara online:

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas