Hari Ini 15 Tahun Gempa Jogja 27 Mei 2006, Banyak Warganet Mengenangnya
Hari ini, 27 Mei 2021 gempa jogja diperingati berusia 15 tahun, banyak warganet mengenang pengalamannya dalam peristiwa tersebut.
Penulis: Triyo Handoko
Editor: Daryono
- Candi Prambanan mengalami kerusakan yang cukup parah dan ditutup sementara untuk diteliti lagi tingkat kerusakannya. Kerusakan yang dialami Candi Prambanan kebanyakan adalah runtuhnya bagian-bagian gunungan candi dan rusaknya beberapa batuan yang menyusun candi.
- Makam Imogiri juga mengalami kerusakan yang cukup parah. Beberapa kuburan di Imogiri amblas, lantai-lantai retak dan amblas, sebagian tembok dan bangunan makam yang runtuh, juga hiasan-hiasan seperti keramik yang pecah.
- Salah satu bangsal di Kraton Yogyakarta, yaitu bangsal Trajumas yang menjadi simbol keadilan ambruk.
- Candi Borobudur yang terletak tak jauh dari lokasi gempa tak mengalami kerusakan berarti
- Objek Wisata Kasongan mengalami kerusakan parah saperti Gapura Kasongan yang patah di kiri dan kanan gapura dan ruko-ruko kerajinan keramik yang sebagian besar rusak berat bahkan roboh.
Mengenang 15 Tahun Gempa Jogja
Lantaran dahsyatnya gempa Jogja 27 Mei 2006, banyak orang mengenangnya hingga hari ini.
Melalui tagar #15TahunGempaJogja, tercatat sudah ada 1.600an cuitan dengan tagar tersebut.
Diketahui, banyak pengguna Twitter membagikan cerita mereka ketika Jogja dilanda gempa.
Seperti akun @Rhnrsyndrya_ yang mengunggah foto ambruk karena gempa Jogja 2006.
Lalu ada akun @masweyy yang membagikan sebuah foto saat gempa melanda Jogja, dimana ada seorang berjalan dengan barang seadanya di antara reruntuhan rumah.
"Bantul, Sabtu 27/05/2006,, 05:55:03 WIB, 15 tahun berlalu tapi ingatan itu masih terasa. Guncangan 5,9 skala ritcher yang membuat kota bantul rata dengan tanah Riuh, Panik, Takut semua jadi satu. #15TahunGempaJogja" cuit @masweyy.
Tidak hanya akun warganet, akun pemerintahan Jogja juga mengenang pericctiwa itu dengan tagar #15TahunGempaJogja.
Misalnya Dinas Kominfo Yogyakarta yang mengharapkan doa bagi korban jiwa gempa Jogja 2006.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.