Profil Ustaz Adi Hidayat yang Ancam Laporkan Kasus Fitnah Donasi Palestina
Baru-baru ini, nama Ustaz Adi Hidayat menjadi sorotan saat akan melaporkan dugaan fitnah pendukung Jokowi, Eko Kuntadhi
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Tiara Shelavie
Awal tahun 2011, Ustaz Adi kembali ke Indonesia dan mengasuh Ponpes Alquran Al-Hikmah Lebak Bulus.
Dua tahun kemudian dia berpindah ke Bekasi dan mendirikan Quantum Akhyar Institute, yayasan yang bergerak di bidang studi Islam dan pengembangan dakwah.
Pada tahun 2016, Ustaz Adi Hidayat mendirikan Akhyar TV sebagai media dakwah utama.
Kini, Ustaz Adi Hidayat aktif menjadi narasumber keagamaan baik taklim, seminar, dan sebagainya.
Ustaz Adi Hidayat juga giat menulis dan telah melahirkan karya dalam bahasa Arab dan Indonesia kurang lebih sebanyak 12 karya.
Karya Tulis
Beberapa karya tulis Ustaz Adi HIdayat antara lain:
- Minhatul Jalil Bita’rifi Arudil Khalil (tahun 2010)
- Quantum Arabic Metode Akhyar (tahun 2011)
- Ma’rifatul Insan: Pedoman Al-Qur’an Menuju Insan Paripurna (tahun 2012)
- Makna Ayat Puasa, Mengenal Kedalaman Bahasa Al-Quran (tahun 2012)
- Al-Arabiyyah Lit Thullabil Jami’iyyah (tahun 2012)
- Persoalan Hadist-hadist Populer (tahun 2013)
- Ilmu Hadist Praktis (tahun 2013)
- Tuntunan Praktis Idul Adha (tahun 2014)
- Pengantin As-Sunnah (tahun 2014)
- Buku Catatan Penuntut Ilmu (tahun 2015)
- Pedoman Praktis Ilmu Hadist (tahun 2016)
- Manhaj Tahdzir Kelas Eksekutif (tahun 2017)
- Muslim Zaman Now (2018)
Awal Mula
Mengutip dari Tribun Timur, pihak Ustadz Adi Hidayat disebut merasa difitnah atas cuitan Eko Kunthadi di Twitter atas donasi yang digalakkan UAH dan sejumlah aktivis Islam tanah air.
Sebelumnya Eko mencuit dua judul berita di akun Twitternya.
“Alhamdulillah. Terkumpul Rp60 M, diserahkan Rp14 M,” demikian isi cuitan Eko Kuntadhi.
Merasa sebagai pihak yang disinggung Eko, Ustadz Adi Hidayat pun tidak tinggal diam.
Dalam video di Youtube-nya, UAH menegaskan bisa saja akan menempuh jalur hukum.
"Kami tidak mengambil sedikit pun. Ini murni untuk diberikan dan mudah-mudahan Allah berikan kelancaran kepada kita semua. Tapi, kami juga ingatkan, hati-hati bagi yang sengaja mencari keributan, ingin memecah belah, bahkan menghadirkan unsur-unsur fitnah, awas hati-hati ya kita pun akan melakukan tindakan tegas dengan menempuh langkah hukum," kata Adi Hidayat.
Di kalimat penutupnya, UAH meminta kepada pemfitnah untuk jangan coba-coba bermain api dengannya.
"Jangan pernah mengganggu singa yang sedang berzikir. Karena saat dia mulai mengaum, anda tidak akan pernah bisa menghentikannya. Terima kasih, Adi Hidayat, Assalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,". kata dia.
(Tribunnews.com/ Chrysnha/Tribunnewswiki.com/Ron/TribunTrimur.com)