Syarat dan Alur Pendaftaran PPDB Bersama Jakarta 2021 Jalur Afirmasi untuk SMA Swasta
Pendaftaran PPDB Bersama Jakarta 2021 Jalur Afirmasi bagi SMA swasta dibuka hingga besok, Rabu (23/6/2021). Ini syarat dan alur pendaftarannya.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Berikut syarat dan alur pendaftaran PPDB Bersama Jakarta 2021 Jalur Afirmasi bagi SMA swasta.
Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Bersama Jakarta 2021 Jalur Afirmasi untuk SMA swasta telah dibuka sejak Senin (21/6/2021) kemarin.
Tahap pendaftaran akan dibuka hingga besok, Rabu (23/6/2021) pukul 14.00 WIB.
Ketentuan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta Nomor 541 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru Bersama Tahun Pelajaran 2021/2022.
Baca juga: Pendaftaran PPDB Jogja 2021 untuk SMP Dibuka, Berikut Ketentuan dan Alur Pelaksanaannya
Berikut ini jadwal, syarat, hingga alur pendaftaran PPDB Bersama DKI Jakarta Jalur Afirmasi Tahun Pelajaran 2021/2022:
Jadwal PPDB Bersama Jalur Afirmasi SMA Swasta
1. Pendaftaran dan Pemilihan Peminatan di Sekolah:
a. 21 hingga 22 Juni 2021 pukul 08.00 - 24.00 WIB
b. 23 Juni 2021 pukul 00.01 - 14.00 WIB
2. Proses Penempatan:
a. 21 hingga 22 Juni 2021 pukul 08.00 - 24.00 WIB
b. 23 Juni 2021 pukul 00.01 - 15.00 WIB
3. Pengumuman: 23 Juni 2021 pukul 17.00 WIB
4. Lapor Diri:
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.