Pemerintah Akui Pandemi Covid-19 di RI Sudah Masuk Skenario Terburuk
Covid-19 telah mencapai angka lebih dari 50 ribu kasus per hari atau tepatnya, 54.517 pada Rabu (14/7/2021).
Penulis: Taufik Ismail
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews Taufik Ismail
TRIBUNNEWS. COM, JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Maritim dan Investasi (Marinves) yang juga merupakan penanggungjawab pelaksanaan PPKM Darurat Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan jumlah kasus harian Covid-19 sekarang ini sudah masuk pada skenario terburuk.
Covid-19 telah mencapai angka lebih dari 50 ribu kasus per hari atau tepatnya, 54.517 pada Rabu (14/7/2021).
Hal itu disampaikan Luhut dalam Konferensi pers virtual, Kamis (15/7/2021).
"Kami sudah masuk pada worst case scenario yang sudah kami duga, kita akan naik di atas ya," kata Luhut.
Purnawirawan jenderal bintang empat tersebut berharap kenaikan kasus harian Covid-19 tidak lebih dari 60 ribu kasus perhari.
Apabila jumlah kasus harian menyentuh angka tersebut maka skenario penanganan akan berbeda.
"Jangan lebih dari pada 60 ribu. Karena itu nanti mesti ada perkiraan lain lagi," katanya.
Baca juga: Covid-19 Melonjak, Kemenag Minta Penyuluh Agama Sebarkan Informasi yang Tenangkan Masyarakat
Pemerintah menurut Luhut telah menyusun langkah penanganan apabila kasus harian Covid-19 menyentuh angka lebih dari 60 ribu.
Bahkan pemerintah saat ini sedang menyusun langkah penanganan apabila kasus harian tembus 100 ribu per hari.
"Kita tidak berharap sampai ke 100 ribu, tapi itupun sudah rancang sekarang, kalau sampai terjadi ke sana. Jadi semua tenang melaksanakannya, jernih melihatnya. Teman teman di sini, kira kira anak anak muda yang kerja luar biasa. Saya minta mereka dibantu," katanya.
Sebelumnya Luhut mengatakan bahwa pemerintah terus berupaya keras menekan lonjakan kasus Covid-19.
Baca juga: Bagi-bagi Obat untuk Pasien Covid-19, Jokowi Minta Tidak Diperjualbelikan
Pemerintah kata Luhut telah menyiapkan skenario terburuk laju penularan kasus Covid-19. Diantaranya menyusun langkah penanganan apabila kasus Covid-19 menyentuh angka 40 ribu atau 50 ribu per hari.
Karena tidak menutup kemungkinan laju penularan kasus bisa menyentuh angka tersebut perharinya.
"Sekarang kami sudah buat skenario bagaimana kalau kasusnya 40 ribu (per hari). Jadi kita sudah hitung worst case scenario. lebih dari 40.000," kata Luhut dalam Konferensi pers virtual yang disiarkan Youtube Sekretariat Presiden, Selasa, (6/7/2021).
Skenario penanganan bila Covid-19 memburuk tersebut diantaranya yakni pasokan oksigen, ketersedia obat, serta ketersediaan fasilitas kesehatan seperti rumah sakit untuk penanganan pasien Covid-19.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.