Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mulai Marak Baliho Capres, Ini Kata Wapres Ma'ruf Amin

Tak hanya menteri, sejumlah elite parpol juga memajang wajah mereka di baliho-baliho di sejumlah wilayah.

Penulis: Reza Deni
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Mulai Marak Baliho Capres, Ini Kata Wapres Ma'ruf Amin
BPMI Setwapres
Wakil Presiden Ma'ruf Amin 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin merespons soal adanya salah satu menteri yang terpampang wajahnya di baliho besar seolah-olah tengah kampanye jelang  Pilpres 2024.

Tak hanya menteri, sejumlah elite parpol juga memajang wajah mereka di baliho-baliho di sejumlah wilayah.

Menurut Wapres Ma'ruf, ini menjadi tanggung jawab masing-masing sebagai pejabat

"Sebagai pejabat tanggung jawab itu bagaimana dia melaksanakan jabatannya itu," kata Wapres Ma'ruf saat berbincang dengan Direktur Pemberitaan Tribun Network Febby Mahendra Putra, Kamis (12/8/2021).

Baca juga: Ramai Adu Popularitas Lewat Baliho, Babe Haikal: 1 Baliho Rp2 M, Mending Beli Gerobak untuk Rakyat

Ma'ruf mengatakan bahwa ramai para tokoh ini memasang wajah mereka di baliho terlalu dini sebab kondisi sekarang masih pandemi.

Namun, Ma'ruf melihat ada ketakutan dari para tokoh itu melihat peluang di 2024, sehingga cara menunjukkan identitas di baliho jadi salah satu opsi.

Berita Rekomendasi

"Sebenarnya masih terlalu dini (Pemilu 2024) tapi sekarang ini sudah mulai di mana-mana politik jadi takut ketinggalan kereta," tambah Ma'ruf.

Peran media, dikatakan Ma'ruf, juga perlu sorotan sebab media yang meramaikan fenomena ini.

"Dipancing oleh media oh ini surveinya sekian akhirnya kan yang enggak ketinggalan coba. Jadi ini sudah sesuatu yang memang harus kembali kepada masing-masing tokoh masyarakat itu sendiri," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas