Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Timur Sukirno, Komisaris Utama Garuda Indonesia, Pernah Tulis Surat Terbuka untuk Prabowo

PT Garuda Indonesia menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada hari ini, Jumat (13/8/2021).

Penulis: Daryono
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Profil Timur Sukirno, Komisaris Utama Garuda Indonesia, Pernah Tulis Surat Terbuka untuk Prabowo
thelawreviews.co.uk
Timur Sukirno yang kini diangkat menjadi Komisaris Utama Garuda Indonesia, Jumat (13/8/2021). 

Siapakah Timur Sukarno? 

Timur Sukirno merupakan seorang lawyer senior.

Saat ini, ia tercatat sebagai senior partner di Hadiputranto Hadinoto & Partners (HHP), sebuah law firm terkemuka.

Dikutip dari akun Linkedin-nya, Jumat, ia menulis dirinya merupakan pendiri dan ketua pertama Ikatan Kurator dan Pengurus Indonesia.

Ia memiliki pengalaman restrukturisasi dan kepailitan (restructuring and insolvency) juga arbitrase bisnis.

Sementara itu, media hukum thelawreviews menulis, Sukirno telah memberikan nasihat kepada perusahaan-perusahaan domestik dan internasional mengenai masalah-masalah yang berkaitan dengan kepatuhan, anti-penyuapan, arbitrase, restrukturisasi utang dan kebangkrutan, perbankan dan proyek-proyek besar, perselisihan sipil dan anti-monopoli.

Karyanya diakui secara luas tidak hanya oleh klien luar negeri dan domestik tetapi juga oleh publikasi hukum internasional.

BERITA TERKAIT

Pernah Tulis Surat Terbuka untuk Prabowo

Timur Sukirno diketahui pernah menulis Surat Terbuka untuk Prabowo Subianto yang kala itu menjadi Capres 2014. 

Surat terbuka itu dimuat di Kompasiana pada 17 Juli 2014.

Dalam surat itu, ia menyoroti strategi kampanye Prabowo yang dianggapnya mengarah ke SARA.

Baca juga: Susul Garuda Indonesia, Lion Air Ikut Pulangkan 6 Pesawat ke Lessor

(Tribunnews.com/Daryono/Tri Sulistiono)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas