Passing Grade SKD CPNS 2021 Lengkap Beserta Kisi-kisi Materi Ujian
Surat Keputusan Menteri PANRB Nomor 1023 Tahun 2021 Passing grade SKD CPNS 2021 untuk Formasi umum yakni TWK: 65 TIU: 80 TKP: 166.
Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Berikut nilai ambang batas atau passing grade SKD CPNS 2021.
Beberapa instansi pusat maupun daerah telah mulai melaksanakan Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2021 pada hari ini, Kamis (2/9/2021).
Untuk melihat jadwal ujian SKD CPNS 2021 masing-masing instansi bisa kunjungi data-sscasn.bkn.go.id atau klik di sini.
SKD CPNS 2021 diselenggarakan dengan metode Computer Assisted Test (CAT).
Baca juga: Cara Melihat Jadwal SKD CPNS 2021 di sscasn.bkn.go.id, Ini yang Harus Disiapkan Sebelum Ujian
Baca juga: Cara Cek Jadwal Ujian SKD CPNS 2021, Simak Tata Tertib dan Syarat-syaratnya Berikut Ini
Adapun materi yang diujikan yakni Tes Wawasan Kebangsaan (TKW), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
Passing grade SKD CPNS 2021
Untuk lolos ujian SKD, peserta harus memenuhi passing grade SKD CPNS 2021.
Berikut rincian nilai ambang batas atau passing grade SKD CPNS 2021 sesuai Surat Keputusan Menteri PANRB Nomor 1023 Tahun 2021:
1. Formasi umum
TWK: 65
TIU: 80
TKP: 166
2. Formasi kebutuhan khusus atau disabilitas
TIU: 60