Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

20.577 Siswa Ikuti Kompetisi Sains Nasional Tingkat Provinsi

Total persentase kehadiran peserta dari 9 bidang studi pada saat mengikuti tes yaitu 97.2 persen dibandingkan tahun lalu hanya mencapai 91.7 persen.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Dewi Agustina
zoom-in 20.577 Siswa Ikuti Kompetisi Sains Nasional Tingkat Provinsi
TRIBUN TIMUR/SANOVRA JUNIOR
Ilustrasi: Sejumlah peserta Kompetisi Sains berlomba menyelesaikan soal di gedung Mulo, Jl Sungai saddang, Makassar. Minggu (23/12). Kompetisi Sains terbesar se- Indinesia Timur ini memperebutkan piala bergilir Gubernur Sulsel yang di ikuti oleh SMPN dan SMAN se- Sulsel. (TRIBUN TIMUR/SANOVRA JUNIOR) 

Dari hasil KSN tingkat provinsi ini akan diseleksi wakil-wakil provinsi yang akan bertanding di KSN tingkat nasional.

Baca juga: Kemendikbudristek: 2.401 Orang Dinyatakan Lolos Sebagai Guru Penggerak

KSN tingkat nasional juga direncanakan berlangsung dengan format daring.

Rincian peserta dengan tingkat keikutsertaan paling banyak berasal dari Provinsi Jawa Timur dengan 1.365 siswa, namun empat orang tidak hadir.

Terbanyak kedua adalah Provinsi Jawa Tengah dengan 1.235 siswa dan tingkat kehadiran mencapai 100 persen. Disusul Sumatera Utara 1.126 siswa, namun 30 orang tidak hadir.

Sementara daerah dengan tingkat kehadiran 100 persen selain Jawa Tengah, adalah Daerah Istimewa Yogyakarta dan luar negeri.

Sementara berdasarkan mata pelajaran, bidang Matematika sebanyak 1.199 siswa, Fisika 1.955 siswa, Kimia 1.484 siswa, Informatika 2.006 siswa.

Kemudian Biologi sebanyak 2.205 siswa, Astronomi 2.766 siswa, Ekonomi 2.960 siswa, Kebumian 2.886 siswa, dan Geografi 3.116 siswa.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas