Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Zakky Musthofa Zuhad, Koordinator Aksi BEM SI di Gedung KPK, Pernah Komentari Baliho Puan

Berikut ini profil Zakky Musthofa Zuhad, koordinator aksi BEM SI tuntut Presiden Jokowi. Ia merupakan Presiden BEM UNS 2021.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Miftah
zoom-in Profil Zakky Musthofa Zuhad, Koordinator Aksi BEM SI di Gedung KPK, Pernah Komentari Baliho Puan
Instagram @zakkyzuhad/KOMPAS.com Irfan Kamil
Koordinator aksi BEM SI di KPK pada Senin (27/9/2021), Zakky Musthofa Zuhad (kiri) dan aksi BEM SI di Gedung KPK (kanan). Berikut ini profil Zakky Musthofa Zuhad, koordinator aksi BEM SI tuntut Presiden Jokowi. 

TRIBUNNEWS.COM - Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) menggelar aksi unjuk rasa di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Senin (27/9/2021).

Aksi digelar terkait pemecatan 57 pegawai KPK yang tak lolos Tes Wawasan Kebangsaan (TWK).

Hal tersebut dinilai BEM SI semakin melemahkan lembaga antirasuah itu.

Mengutip Tribunnews, polisi telah mengerahkan 1.200 personel untuk memperketat keamanan di sekitar Gedung Merah Putih.

Tak hanya itu, ada mobil water cannon, mobil pengurai massa, dan pemadan kebakaran, yang turut berjaga di lokasi aksi unjuk rasa.

Sejumlah Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) menggelar aksi demonstasi di area Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (27/9/2021) siang.
Sejumlah Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) menggelar aksi demonstasi di area Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (27/9/2021) siang. (KOMPAS.com / IRFAN KAMIL)

Baca juga: Pegawai KPK Pantau Demo BEM SI dari Lantai 15 Gedung Merah Putih

Baca juga: Aliansi BEM SI Tuntut Jokowi, Koordinator Aksi Sebut Murni Keinginan Mahasiswa, Tak Ada Politik

Terkait aksi itu, koordinator aksi, Zakky Musthofa Zuhad, menegaskan tidak ada keterlibatan partai politik manapun atau kepentingan politk lain.

Ia memastikan aksi dilakukan atas insiatif BEM SI sendiri.

Berita Rekomendasi

"Murni karena kita merasa KPK sudah sangat dilemahkan dan kami mengawalnya sejak revisi UU KPK, puncaknya setelah 57 pegawai ini dipecat," ujarnya, Senin, dilansir Tribunnews.

Ia menerangkan aksi tersebut diikuti oleh mahasiswa dari berbagai daerah, seperti Lampung, Padang, Kalimantan, Mataram, Tasikmalaya, Purwokerto, Solo, dan Yogyakarta.

Para mahasiswa, kata Zakky, datang secara sukarela dan patungan untuk biaya transportasi serta akomodasi.

Profil Zakky Musthofa Zuhad

Presiden BEM UNS 2021 sekaligus koordinator aksi BEM SI di KPK pada Senin (27/9/2021), Zakky Musthofa Zuhad.
Presiden BEM UNS 2021 sekaligus koordinator aksi BEM SI di KPK pada Senin (27/9/2021), Zakky Musthofa Zuhad. (Instagram @zakkyzuhad)

Zakky Musthofa Zuhad, yang merupakan koordinator aksi BEM SI adalah mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Sebelas Maret (UNS).

Menurut Pangkalan Dakta Pendidikan Tinggi (PDDikti), ia masuk sebagai mahasiswa Hukum UNS pada 2017 lalu.

Pada 30 Desember 2020 lalu, Zakky terpilih sebagai Presiden BEM UNS tahun 2021.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas