Pimpin Doa di Lubang Buaya, Menteri Agama: dengan Kepalan Takdir-Mu, Pancasila Engkau Selamatkan
Pimpin doa di upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Menag meminta Indonesia dihindarkan dari amarah yang membakar diri dan mencabik negeri.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas memimpin doa Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2021 di Monumen Pancasila Sakti Lubang Buaya Pondok Gede Jakarta, Jumat (1/10/2021).
Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila berjalan khidmat dipimpin langsung Presiden Joko Widodo yang dimulai tepat pukul 08.00 WIB.
Yaqut mengawali doanya dengan membaca hamdalah dan solawat.
"Wahai penguasa seluruh alam yang dimuliakan dalam keagungan. Engkau pemilik sejati kekuatan dan kesaktian," tutur Yaqut.
Baca juga: Jokowi: Hari Kesaktian Pancasila Mengingatkan Indonesia Miliki Kekuatan Hadapi Tantangan
Baca juga: Wapres Maruf Hadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021
Dirinya memanjatkan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas rahmat kepada bangsa Indonesia.
"Dengan kepalan takdir-Mu, Pancasila Engkau selamatkan. Dengan rahmat dan pertolongan-Mu pula, kami menatap masa depan gemilang,” ucap Yaqut.
Dirinya juga melangitkan harapan, berharap bangsa Indonesia dijauhkan dari sikap iri dengki dan caci maki.
Selain itu, Yaqut meminta agar bangsa Indonesia dihindarkan dari amarah yang membakar diri dan mencabik negeri mengoyak Ibu Pertiwi.