TNI Buka Rekrutmen Calon Prajurit Perwira Karier hingga 29 Oktober 2021, Simak Syaratnya
Berikut lowongan kerja Prajurit Perwira Karier TNI: dibuka hingga 29 Oktober 2021
Penulis: Faishal Arkan
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - Tentara Nasional Indonesia (TNI) saat ini sedang membuka lowongan pekerjaan sebagai Prajurit Perwira Karier.
Lowongan kerja tersebut terbuka bagi Anda yang memiliki latar belakang pendidikan D4/S1 sesuai dengan jurusan yang sedang dibutuhkan.
Selain itu, dalam lowongan pekerjaan kali ini, TNI membuka untuk beberapa jurusan, seperti Kedokteran umum, gizi, hingga teknik.
Lowongan kerja tersebut dibuka hingga 29 Oktober 2021.
Bagi Anda yang berminat melamar pekerjaan tersebut, bisa mempersiapkan terlebih dahulu persyaratan yang dibutuhkan.
Akan tetapi sebelum melamar pekerjaan tersebut, ada baiknya juga mengetahui terlebih dahulu dokumen yang dibutuhkan.
Lalu apa saja persyaratan dan dokumen yang dibutuhkan dalam lowongan Prajurit Perwira Karier TNI?
Baca juga: Lowongan Kerja BUMN, PT Kliring Berjangka Indonesia: Dibuka hingga 31 Oktober 2021
Dilansir rekrutmen.tni.mil.id, berikut kualifikasi, persyaratan, mekanisme pendaftaran, hingga dokumen yang dibutuhkan, di antaranya:
A. Jurusan yang dibutuhkan
- Kedokteran Umum
- Kedokteran Gigi
- Gizi
- Fisioterapi
- Keperawatan Anastesiologi