Foto Laode Basir Bareng Anies Baswedan Beredar, Deklarator Anies For Presiden: Itu Foto Lama
Kabar kedekatan Koordinator Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIES), Laode Basir dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyeruak.
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Nur Indah Farrah Audina
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabar kedekatan Koordinator Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIES), Laode Basir dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyeruak.
Terlebih setelah foto Laode Basir sedang bersama Anies Baswedan beredar di media sosial.
Berbagai spekulasi pun muncul, khususnya terkait kedekatan Laode Basir dengan Anies Baswedan.
Beredarnya foto tersebut hanya berselang beberapa hari setelah, Laode Basir bersama sejumlah orang yang tergabung dalam Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIES) melakukan deklarasi mendukung mantan Mendikbud tersebut menjadi calon presiden dalam Pilpres 2024.
Menyikapi beredarnya foto tersebut, Laode Basir tidak menampik foto dirinya bareng Anies yang beredar di Twitter.
Laode Basir mengaku foto itu diambil beberapa waktu silam.
"Foto saya, foto lama. Itu waktu Anies dilantik 2017, sekitar tahun itu," jelas Laode Basir kepada TribunJakarta.com, Jumat (22/10/2021).
Baca juga: Beredar Foto Laode Basir Deklarator Anies For Presiden Mengenakan Seragam Bosowa, Ini Penjelasannya
Ia sempat mengunggah foto itu di akun Facebook pribadinya.
Sehingga, ia menduga foto tersebut diambil oleh sejumlah orang yang tak dikenalnya melalui Facebook.
"Foto-foto saya di Facebook itu banyak dengan hampir banyak pejabat yang kita ketemu," katanya.
Laode Basir mengaku foto tersebut diambilnya ketika ia menjadi tenaga pengajar.
Dengan alasan latar belakang Anies sebagai dosen, ia bersama beberapa rekannya yang lain mendapat kesempatan untuk bertemu dengannya.
"Saya ini pendidik ya, guru, Pak Anies kan ini latar belakangnya dosen. Nah kita mengidolakanlah begitu. Itu kan pikiran orang, foto-foto saya di FB itu dengan hampir banyak pejabat yang kita ketemu, kita berfoto," katanya.
Baca juga: PA 212 Nilai Wajar Munculnya Deklarasi Dukungan untuk Anies Baswedan Maju Pilpres 2024
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.