Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Panglima TNI Mutasi dan Promosi Jabatan 108 Pati, Berikut 54 Nama dari Angkatan Darat

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto kembali melakukan mutasi dan promosi jabatan Perwira Tinggi (Pati) di lingkungan TNI.

Penulis: Gita Irawan
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Panglima TNI Mutasi dan Promosi Jabatan 108 Pati, Berikut 54 Nama dari Angkatan Darat
TRIBUNNEWS.COM/PUSPEN TNI
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P., bersama Kepala BNPB Letjen TNI Ganip Warsito, S.E., M.M., dan Kabaharkam Polri Komjen Pol. Drs. Arief Sulistyanto, M.Si., memimpin rapat bersama Forkopimda se-Provinsi Riau, bertempat di Ballroom Hotel Pangeran, Kamis (23/9/2021). Kegiatan diawali penjelasan dari Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar, M.Si. terkait kondisi dan dinamika penanganan Covid-19 di Riau. Data terakhir yang dihimpun bahwa kasus aktif Covid-19 saat ini sejumlah 1.236 orang, 206 dirawat di Rumah Sakit dan 1.030 orang terbagi melaksanakan isoter dan isoman. Sedangkan angka kesembuhan mencapai 95,9 %. TRIBUNNEWS.COM/PUSPEN TNI 

Mayjen TNI Untung Budiharto dari Sestama BNPT menjadi Staf khusus Panglima TNI, Mayjen TNI H. Dedi Sambowo dari Pa Sahli Tk. III Bid. Komsos Panglima TNI menjadi Sestama BNPT, dan Mayjen TNI Tri Martono dari Staf Khusus Panglima TNI menjadi Pa Sahli Tk. III Bid. Komsos Panglima TNI.

Baca juga: Panglima TNI Kerahkan 200 Nakes Vaksinator TNI AL ke Kabupaten Bogor Untuk Percepatan Vaksinasi

Mayjen TNI Nisan Setiadi dari Danpussenarhanud Kodiklatad menjadi Deputi Bid. Pencegahan, Perlindungan dan Deradikalisasi BNPT, Brigjen TNI Yudi Abrimantyo dari Ses Ditjen Strahan Kemhan menjadi Kabainstrahan Kemhan.

Brigjen TNI Untung Purwadi dari Dir Jakstrahan Ditjen Strahan Kemhan menjadi Ses Ditjen Stahan Kemhan, Kolonel Kav Oktaheroe Ramsi dari Kasubdit Multilateral Dit Kersinhan Ditjen Srtahan Kemhan menjadi Dir Jakstrahan Ditjen Strahan Kemhan, dan Brigjen TNI Kartiko Wardani dari Kapusdiklat Bela Negara Badiklat Kemhan menjadi Sahli Menhan Bid. Sosial Kemhan.

Kolonel Inf Ade Kurnianto dari Kabid Evaluasi Peningkatan Mutu Dik dan Pelatihan Pusdikbelneg Badiklat Kemhan menjadi Kapusdiklat Bela Negara Badiklat Kemhan, Brigjen TNI Achmad Budiono dari Kapuslitbang Sumdahan Balitbang Kemhan menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun).

Brigjen TNI Ignatius Eko Djoko Purwanto dari Kapus Infostrahan Bainstrahan Kemhan menjadi Kapuslitbang Sumdahan Balitbang Kemhan, Kolonel Inf Robi Herbawan dari Analis Kebijakan Madya Bidang Sosial Ro TU dan Prot Setjen Kemhan menjadi Kapus Infostrahan Bainstrahan Kemhan, dan Brigjen TNI Rahmat Triyono dari Ses Itjen Kemhan menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun).

Brigjen TNI Yos Trioso dari Ir IV Itjen Kemhan menjadi Ses Itjen Kemhan, Kolonel Inf Ketut Budiastawa dari Auditor Madya Itjen Kemhan menjadi Ir IV Itjen Kemhan, Brigjen TNI Abdul Rahman Made dari Ses Ditjen Kuathan Kemhan menjadi Pati Mabes TNI AD (Dalam rangka pensiun).

Brigjen TNI Totok Sugiharto dari Dir Fasjas Ditjen Kuathan Kemhan menjadi Ses Ditjen Kuathan Kemhan, Kolonel Czi Dedi Rusdianto dari Auditor Madya Itjen Kemhan menjadi Dir Fasjas Ditjen Kuathan Kemhan, dan Brigjen TNI Marjani dari Bandep Ur. Informasi dan Pengolahan Data Setjen Wantannas menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun).

Berita Rekomendasi

Brigjen TNI Haris Sarjana dari Karo Persidangan Sistem Informasi dan Pengawasan Internal Setjen Wantannas menjadi Bandep Ur. Informasi dan Pengolahan Data Setjen Wantannas, Kolonel Chb I Gusti Putu Wirejana dari Analis Kebijakan Bidang Telematika Setjen Wantannas menjadi Karo Persidangan Sistem Informasi dan Pengawasan Internal Setjen Wantannas.

Brigjen TNI Heru Triyanto dari Bandep Ur. Sosial Budaya Setjen Wantannas menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun), Kolonel Inf Yudha Fitri dari Paban III/Latga Sops TNI menjadi Bandep Ur. Sosial Budaya Setjen Wantannas, dan Brigjen TNI Ganef Suwondo dari Bandep Ur. Lingkungan Alam Setjen Wantannas menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun).

Kolonel Czi A Jaka Tandang dari Paban III/Biddagri Sintel TNI menjadi Bandep Ur. Lingkungan Alam Setjen Wantannas, Brigjen TNI Abdurrahman, SAN dari Dirprogbangdik Debiddikpimkatnas Lemhannas menjadi Diropsdik Debiddikpimkatnas Lemhannas.

Brigjen TNI Joni Abdi dari Dosen Tetap Unhan menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun), Brigjen TNI Aang Suharlan, M.A. dari Agen Madya pada Direktorat Rendalgiat Ops Deputi I Bid. Intelijen Luar Negeri  BIN menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun).

Brigjen TNI Weni Okianto dari Anggota Pokkimiltama Mahkamah Agung menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun) dan Brigjen TNI Junior Tumilaar dari Irdam XIII/Mdk menjadi Staf Khusus Kasad.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas