Sudirman Said: Kaum Muda Kita Canggih dan Berpikir Global
Sudirman mengingatkan, anak-anak muda Indonesia adalah kaum terdidik, dan mulai melek dengan dinamika global.
Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ilham Rian Pratama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Survei Indikator Politik dan KedaiKOPI mengungkapkan, mayoritas anak muda sangat khawatir terhadap masalah korupsi dan kerusakan lingkungan.
Menanggapinya, pegiat antikorupsi Sudirman Said menyatakan, hasil survei tersebut menyiratkan pesan, jangan remehkan keseriusan anak muda akan nasib dan masa depan bangsa.
Diingatkannya, korupsi dan lingkungan hidup, termasuk perubahan iklim, adalah tema strategis, tema global, dan tema yang memerlukan cara berpikir jangka panjang dalam mengelolanya.
Baca juga: Firli Bahuri Minta Pemberantasan Korupsi Eranya Didukung Seluruh Anak Bangsa
"Sikap anak muda yang terekam dari jajak pendapat tersebut memberi pesan bahwa kaum muda kita canggih, berpikir global, dan punya cara pandang jangka panjang. Salah kalau ada pandangan anak muda sekarang hanya mau serba instan dan dangkal," ujarnya saat dihubungi wartawan, Selasa (2/11/2021).
Fenomena tersebut menunjukkan, anak-anak muda Indonesia memang bersiap menjadi warga dunia, dengan berpikir dan bersikap memahami kecenderungan global.
"Praktik bernegara bersih dari korupsi adalah tuntutan universal. Memperhatikan kelestarian lingkungan dan keberlanjutan adalah tuntutan global," imbuhnya.
Mantan Menteri ESDM itu juga menambahkan, hasil survei itu merupakan warning alias peringatan dari anak muda terhadap pemerintah.
Baca juga: Ketua KPK: Begitu Banyak Tindak Rupa Korupsi
"Itu warning dari 'pemilik masa depan', agar otoritas lebih serius memperhatikan masalah strategis seperti penanggulangan perubahan iklim, dan pemberantasan korupsi," kata Sudirman.
Indonesia sendiri, menurutnya, saat ini tengah mengalami penurunan indeks demokrasi, kebebasan, dan persepsi korupsi.
Hal ini berdasarkan sejumlah kajian, baik nasional maupun internasional.
Saat ini, sedang berlangsung KTT Perubahan Iklim atau COP 26, di Glasgow, Skotlandia.
Dalam gelaran itu, Indonesia menyampaikan komitmennya untuk mencapai zero emission.
"Komitmen ini butuh pembuktian. Di sinilah concern anak anak muda menjadi relevan," tutur Sudirman.