Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ajak Kepala Daerah Gelar PTM Terbatas, Nadiem: Kita akan Hidup dengan Virus Covid-19

Menurut Nadiem risiko kehilangan generasi unggul jauh lebih mengancam daripada risiko terpapar Covid-19, yang telah dimitigasi dengan sangat matang

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Ajak Kepala Daerah Gelar PTM Terbatas, Nadiem: Kita akan Hidup dengan Virus Covid-19
Tangkap layar channel YouTube Sekretariat Presiden
Mendikbudristek Nadiem Makarim mengajak seluruh pemangku kepentingan pendidikan, utamanya kepala daerah, untuk segera melakukan PTM terbatas. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mendikbudristek Nadiem Makarim mengajak seluruh pemangku kepentingan pendidikan, utamanya kepala daerah, segera melakukan PTM terbatas.

Dirinya mengungkapkan saat ini berbagai pihak telah menginginkan agar PTM terbatas segera digelar.

"Saya memohon kepada kepala daerah untuk mendorong pembukaan PTM terbatas, karena sekolahnya sudah mau buka, dan orang tua juga sudah ingin sekolah dibuka," kata Nadiem melalui keterangan tertulis, Jumat (5/11/2021).

Baca juga: Menanti Penetapan Tersangka Tragedi Mahasiswa UNS Tewas saat Diklat Menwa

Baca juga: Lokasi Sirkuit Masih Belum Ditentukan, KPK Mulai Usut Dugaan Korupsi Proyek Formula E di DKI Jakarta

Nadiem mengingatkan risiko kehilangan pembelajaran hingga generation loss.

Menurut Nadiem, risiko kehilangan generasi unggul jauh lebih mengancam daripada risiko terpapar Covid-19, yang tentunya telah dimitigasi dengan sangat matang.

“Jadi kita tarik ke depan, kita akan hidup dengan virus ini. Sekarang pertanyaannya adalah siapa sektor yang akan dikorbankan paling besar dari semua sektor ini. Anak kita sekarang adalah sektor yang paling dikorbankan oleh pendidikan saat ini, dan dampaknya itu permanen," tutur Nadiem.

Baca juga: Ganjar Tutup PTM Selama 2 Minggu, Buntut Munculnya Klaster Covid-19 di Sekolah Kota Semarang

Baca juga: Antisipasi Dampak PTM, 3 Kementerian Ini Akan Kerja Sama Buat Aplikasi Proaktif Tracing

Mantan CEO Gojek ini meminta kepala daerah segera menggelar PTM terbatas.

Berita Rekomendasi

Terutama untuk daerah yang telah mendapatkan status wilayah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 1-3.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas