Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Google Doodle Hari Pahlawan 2021: Mengenang Ismail Marzuki, Ini Profil dan Karya-karyanya

Google Doodle hari ini, Rabu (10/11/2021), mengenang sosok Ismail Marzuki, komposer Indonesia dan juga sebagai Pahlawan Nasional.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Google Doodle Hari Pahlawan 2021: Mengenang Ismail Marzuki, Ini Profil dan Karya-karyanya
Tangkapan layar Google Doodle
Google Doodle Hari Pahlawan 2021, mengenang sosok Ismail Marzuki. 

TRIBUNNEWS.COM - Google Doodle hari ini, Rabu (10/11/2021), menampilkan ilustrasi sosok pria yang memainkan biola.

Sosok pada ilustrasi Google Doodle hari ini adalah Ismail Marzuki.

Google Doodle Ismail Marzuki tersebut diilustrasikan oleh seniman Ykha Amelz.

Ismail Marzuki merupakan komposer Indonesia, yang lagu-lagu patriotiknya menjadikannya sebagai pahlawan nasional selama gerakan kemerdekaan bangsa.

Baca juga: Peringati Hari Pahlawan, Google Doodle Tampilkan Sosok Ismail Marzuki, Komponis Besar Indonesia

Baca juga: Jokowi Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan hingga Resmikan Tugu Api dan Patung Bung Karno

Pemerintah Indonesia menghormati warisan Ismail Marzuki dengan peresmian Pusat Seni Jakarta - Taman Ismail Marzuki (TIM) pada 10 November 1968.

TIM berfungsi sebagai pusat pelestarian warisan budaya Indonesia dan inovasi kreatif dalam seni rupa, musik, teater, tari, dan film.

Profil Ismail Marzuki

BERITA REKOMENDASI

Dikutip dari Google Doodle, Ismail Marzuki lahir pada 11 Mei 1914 di Kwitang, Jakarta Pusat, Indonesia.

Wilayah Indonesia saat itu masih dikuasai kolonial Belanda.

Meskipun profesi musik tidak umum di komunitas ini, Marzuki tetap tumbuh dengan gemar bermain musik.

Marzuki menghabiskan waktu hingga lima jam sehari untuk berlatih musik.

Ia berhasil menguasai delapan instrumen, yaitu harmonika, mandolin, gitar, ukulele, biola, akordeon, saksofon, dan piano.


Ketika Marzuki berusia 17 tahun, ia menggubah lagu pertama dari ratusan lagu yang akan ia hasilkan sepanjang kariernya.

Lagu-lagu ciptaan Ismail Marzuki tersebut berisi tentang perjuangan kemerdekaan Indonesia dengan nada melankolis sekaligus mewakili ketahanan bangsa melalui melodi yang melambung.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas