Pasca Operasi di AS, SBY Akhirnya Sapa Publik, Ucapkan Terima Kasih ke Jokowi hingga Megawati
setelah menjalani operasi di Amerika Serikat, Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akhirnya menyapa publik.
Penulis: Daryono
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Lima belas menit kemudian, SBY melaksanakan tindakan praoperasi.
Setelah itu, pada pukul 07.45, SBY pun menjalani operasi.
Terlihat AHY dan keluarga memimpin doa saat proses operasi dimulai.
Setelah itu, sekitar pukul 10.00, Ibas mengabarkan operasi SBY telah selesai dan berjalan lancar.
"Alhamdulilah, lancar semuanya," kata Ibas.
Baca juga: SBY Mulai Jalani Pengobatan Kanker Prostat, Partai Demokrat: Mohon Doa untuk Penyembuhan Bapak
Menurut Ibas, setelah menjalani operasi, SBY sudah bisa berkomunikasi dan tinggal tahap pemulihan.
Sekitar pukul 12.00, SBY kemudian dipindahkan dari ruang operasi ke ruang perawatan.
Diberitakan sebelumnya, SBY berobat ke Amerika Serikat setelah sebelumnya didiagnosa menderita kanker prostat.
SBY dan keluarga terbang ke AS pada pada Rabu (3/11/2021) lalu.
Baca juga: Demokrat Jaksel Ajak Ratusan Anak Yatim Doa Kesembuhan SBY
Baca juga: SBY Jalani Perawatan Kanker Prostat di AS, AHY hingga Para Mantu Beri Dukungan
Biaya Pengobatan SBY Ditanggung Negara
Staf Khusus Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Faldo Maldini mengungkapkan pengobatan Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ditanggung oleh negara.
Adapun, SBY didiagnosa mengidap kanker prostat stadium awal dan tengah menjalani pengobatan di Amerika Serikat.
Faldo menyebut, pengobatan SBY yang ditanggung oleh negara sesuai dengan peraturan dalam UU Nomor 7 tahun 1978.
"Soal pengobatan Pak SBY, sudah ada regulasinya Undang-Undang Nomor 7 tahun 1978 tentang biaya pengobatan kepala negara dan mantan kepala negara akan ditanggung negara."
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.