Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KSAL Masih Tunggu Serah Terima Kapal Selam KRI Cakra-401 yang Selesai Overhaul 

Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan pihaknya masih menunggu serah terima Kapal Selam KRI Cakra-401 yang telah selesai overhaul dari Kemenhan.

Penulis: Gita Irawan
Editor: Wahyu Aji
zoom-in KSAL Masih Tunggu Serah Terima Kapal Selam KRI Cakra-401 yang Selesai Overhaul 
youtube
KRI Cakra 401 

Selain itu, dilakukan pula penyempurnaan pada sistem sensor, sistem integrasi, sistem kendali penembakan torpedo dan upaya untuk mencapai performa maksimal.

Baca juga: KSAL Berikan Rumah Siap Huni kepada Keluarga Seorang Janda Purnawirawan TNI AL

Dengan kesuksesan pada tahap inspeksi komodor ini, KRI Cakra-401 kini segera kembali memperkuat Komando Armada II (Koarmada II) TNI AL.

Dikutip dari Kompas.id, KRI Cakra-401 merupakan kapal selam yang telah dioperasikan sejak 40 tahun lalu.

KRI Cakra-401 ini adalah buatan Jerman, pengganti dari KRI Tjakra yang didatangkan pada 12 September 1959 dari Uni Soviet (Rusia).

KRI Cakra-401 tercatat pernah menunjukkan kemampuan serangnya saat menghancurkan KRI Karang Galang dalam latihan gabungan TNI di perairan Indonesia Timur pada 2008 silam.

Namun pada awal 2020, KRI Cakra-401 tampak berada di galangan PT PAL Indonesia dan sedang menjalani perawatan.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas