Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Presiden Jokowi Fokus Tangani Erupsi Semeru, Bagaimana Kabar Reshuffle Kabinet Rabu Pon 8 Desember?

Di tengah isu perombakan kabinet yang ramai, Presiden Jokowi justeru bertolak ke Lumajang, Jawa Timur untuk meninjau korban erupsi Gunung Semeru.

Editor: Wahyu Aji
zoom-in Presiden Jokowi Fokus Tangani Erupsi Semeru, Bagaimana Kabar Reshuffle Kabinet Rabu Pon 8 Desember?
Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev
Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan Bupati Lumajang Thoriqul Haq melihat Jembatan Gladak Perak yang putus akibat aliran awan panas saat erupsi Gunung Semeru, Jawa Timur, Selasa (7/12/2021). TRIBUNNEWS/Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev 

Jabatan Wakil Menteri Akan Diisi Sesuai Kebutuhan

Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, mengatakan tak semua jabatan Wakil Menteri (Wamen) perlu diisi disetiap pos kementerian.

Meskipun, diketahui jika dalam peraturan presiden (Perpres) beberapa kementerian ada posisi jabatan wakil menteri.

"Dalam Perpres kelembagaan beberapa kementerian, memang ada posisi wakil menteri."

"Tetapi tidak semuanya diisi."

"Diisi sesuai kebutuhan," kata Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (1/12/2021).

Baca juga: Johan Budi Tampik Pertemuannya Dengan Presiden Jokowi Berkaitan Penugasan Sebagai Wakil Menteri

Pratikno mengungkapkan, saat ini hanya beberapa kementerian yang memiliki wakil menteri.

BERITA REKOMENDASI

Hal tersebut, didasari berdasarkan kebutuhan setiap kementerian.

"Itulah mengapa ada beberapa, Kementerian Agama yang ada pos Wamen diisi, ada beberapa yang lain tidak diisi," jelasnya.

Lebih lanjut, terkait posisi jabatan Wakil Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Pratikno masih melakukan evaluasi dan melihat dengan cermat beban kementerian tersebut.

"Sampai saat ini belum ada rencana pengisian," ungkap Pratikno. (Tribunnews.com/Kompas.com/Kompas.tv)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas