Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Waspada! Varian Omicron Telah Masuk Indonesia, Ini Gejalanya

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), gejala varian Omicron yaitu, Demam atau kedinginan, batuk, dan lain sebagainya.

Penulis: Devi Rahma Syafira
Editor: Miftah
zoom-in Waspada! Varian Omicron Telah Masuk Indonesia, Ini Gejalanya
Freepik.com
Ilustrasi Virus Corona Varian Omicron. Simak Gejala Varian Omicron, selengkapnya dalam artikel ini. 

6. Sakit kepala

7. Kehilangan rasa atau bau baru

8. Sakit tenggorokan

9. Hidung tersumbat atau pilek

10. Mual atau muntah

11. Diare

Sementara itu, terkait dengan temuan Omicron di Indonesia, Menkes Budi mengimbau masyarakat untuk tidak perlu panik dan tetap tenang.

Berita Rekomendasi

Hal penting yang harus dilakukan yaitu segera melakukan vaksinasi COVID-19 terutama untuk kelompok rentan dan lansia.

Tidak perlu bepergian ke luar negeri jika tidak mendesak, serta terus tegakkan protokol kesehatan 5M, dan memperkuat 3T.

“Kedatangan varian baru dari luar negeri yang kita identifikasi di karantina, menunjukkan bahwa sistem pertahanan kita atas kedatangan varian baru cukup baik, perlu kita perkuat," ucap Menkes.

"Jadi wajar kalau harus stay 10 hari di karantina. Tujuannya bukan untuk mempersulit orang yang datang, tapi melindungi seluruh masyarakat Indonesia” ucapnya.

Strategi Pencegahan di Indonesia

Bukti awal varian baru COVID-19 yaitu Omicron menunjukkan varian ini lebih cepat menular meskipun dalam gejala ringan.

Dilansir covid19.go.id, untuk mengantisipasi varian Omicron, Indonesia melakukan upaya pencegahan dengan strategi kebijakan karantina dan kebijakan pembatasan pelaku perjalanan internasional.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas