Tokoh Mataraman Bertekad Dukung Erick Thohir Jadi Presiden di 2024
intas tokoh masyarakat yang terdiri dari tokoh agama, seniman, dan budayawan se-Mataraman menyatukan tekad untuk mendukung Erick Thohir.
Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, PONOROGO - Lintas tokoh masyarakat yang terdiri dari tokoh agama, seniman, dan budayawan se-Mataraman menyatukan tekad untuk mendukung Menteri BUMN Erick Thohir menjadi Presiden Indonesia selanjutnya.
Dukungan itu diberikan agar Erick Thohir menjadi suksesor pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang habis pada 2024 mendatang.
Dukungan kepada Erick Thohir diberikan Tokoh Agama Mataraman KH Abdus Sami Hasyim atau Gus Ami.
Ia mendoakan agar Erick Thohir berkenan menjadi pemimpin Indonesia selanjutnya.
"Mari kita doakan Pak Menteri BUMN Erick Thohir menjadi calon pemimpin kita di masa-masa akan datang," ujar Gus Ami dalam acara Dzikir Bersama Kiai se-Mataraman di Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Huda Mayak, Ponorogo, kemarin.
Gus Ami tak sendiri, para tokoh seniman Mataraman juga kompak mengatakan sosok pemimpin berhasil Erick Thohir adalah putra bangsa untuk memipin negara Indonesia.
Baca juga: Sepak Terjang Erick Thohir sebagai Menteri Jadi Modal untuk Maju Pilpres 2024
Hal itu dapat dilihat dari keberhasilan dan kinerja positif Erick yang diiringi dengan sejumlah capaian prestasi membanggakan.
“Melihat dari kiprah, prestasi, kinerja, kredibilitas dan elektabilitas sebagai salah satu putera terbaik bangsa, Mas Erick Thohir layak dan patut untuk menjadi pemimpin bangsa masa depan,” ujar Cak Yudho, mewakili para tokoh seniman dan budaya Mataraman se-Jatim dalam Acara Wayangan Seniman Mataraman di Kabupaten Ngawi.
Mengamini hal tersebut, Tokoh Budayawan Mataraman asal Ponorogo, Hari Purnomo (Mbah Pur) berharap pelaku seni budaya bisa lebih sejahtera dan mendunia melalui kepemimpinan Erick Thohir.
Baca juga: Tukang Ojek Jabodetabek Deklarasikan Erick Thohir Jadi Capres 2024
Karena itu, Mbah Pur meminta agar keberadaan Monumen Bantarangin, sebagai simbol dari Kesenian Reog Ponorogo bisa dirias lebih indah, sehingga mampu menarik minat wisawatan, baik dari dalam maupun luar negeri.
"Kami juga meminta bagaimana Bantarangin ini bisa ditata lebih indah, lebih baik. Saya serahkan kepada Bapak Erick Thohir," kata pria yang memiliki julukan Warog Gendeng ini.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.