Bantuan Sembako Cair Secara Tunai, Simak Cara Cek Penerima BPNT Rp600 Ribu, Cairkan Lewat Kantor Pos
Kebijakan pemerintah menyalurkan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau Program Sembako secara tunai.
Penulis: Nuryanti
Editor: Whiesa Daniswara
Bantuan Sembako periode Januari, Februari, dan Maret 2022 akan disalurkan melalui Kantor Pos.
KPM bebas memilih tempat pembelian bahan pangan.
Penerima bantuan sembako tidak boleh dipaksa membelanjakan di salah satu tempat tertentu.
Selain itu, tidak boleh melakukan pemaketan bahan pangan yang akan dibeli KPM.
Baca juga: Salurkan Bantuan Tunai Kepada Nelayan, Menko Airlangga Berharap Dapat Kurangi Kemiskinan Ekstrem
Cara Cek Penerima Bantuan Sembako
Penerima BPNT atau Bantuan Sembako dapat dicek melalui laman cekbansos.kemensos.go.id.
Berikut cara mengecek penerima BPNT:
1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id;
2. Masukkan provinsi, kabupaten/kota, kecamatan dan desa/kelurahan;
3. Masukkan nama penerima manfaat sesuai KTP;
4. Masukkan huruf kode yang tertera dalam kotak kode;
5. Jika huruf kode tidak jelas, klik icon refresh sebelah kanan untuk mendapatkan kode baru;
6. Klik tombol cari data.
Sistem cek bansos Kemensos akan mencari nama penerima manfaat sesuai wilayah yang diinputkan.