Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Soal Ade Armando Dikeroyok hingga Babak Belur, FISIP UI Minta Polisi Usut Tuntas

FISIP UI meminta kepolisian agar mengusut tuntas kasus pengeroyokan terhadap Ade Armando.

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Soal Ade Armando Dikeroyok hingga Babak Belur, FISIP UI Minta Polisi Usut Tuntas
tangkap layar
Ade Armando, menjadi korban pengeroyokan massa di depan Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (11/4/2022). 

Berikut ini pernyataan lengkap FISIP UI terhadap Tindakan kekerasaan terhadap Dr. Ade Armando, dikutip Tribunnews.com dari akun Instragram @fisip_ui:

FISIP UI prihatin dan memberikan atensi penuh atas kasus pengeroyokan yang terjadi pada Dr. Ade Armando.

Sebagai salah satu Dosen tetap pada departemen Ilmu Komunikasi FISIP UI, kemaslahatan beliau menjadi perhatian kami.

Sungguh pun kehadiran dan pernyataan-pernyataan beliau berada di ranah pribadi yang bersangkutan.

Kami selaku Pimpinan FISIP UI mengharapkan perhatian dan upaya penegak hukum untuk menangani kasus pengeroyokan ini dengan sebenar-benarnya.

Pelaku Penganiaya Ade Armando Ditangkap

Polisi telah menangkap beberapa pelaku penganiaya Dosen UI, Ade Armando, ketika aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR RI, Senin (11/4/2022).

BERITA REKOMENDASI

Diketahui, Ade Armando mengalami luka-luka di tengah aksi unjuk rasa mahasiswa di depan Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada sore ini. 

Baca juga: Sempat Adu Mulut, Berikut Kronologi Ade Armando Dikeroyok hingga Babak Belur

Baca juga: Said Abdullah Kecam Aksi Kekerasan Terhadap Ade Armando, Negara Tidak Boleh Kalah dengan Premanisme

Pasca-pemukulan tersebut, polisi berhasil mengamankan beberapa pelaku yang terlibat dalam peristiwa tersebut.

Berdasarkan informasi yang diterima Tribunnews.com, Senin malam, satu di antara pengeroyok Ade Armando diketahui berinisial TS berasal dari Lampung.

Kemudian, pelaku berinisial DU beralamat di DKI Jakarta, serta AL dan AP yang tinggal di Jawa Barat.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan,  mengatakan pihaknya telah menangkap beberapa pelaku yang terlibat pengeroyokan terhadap Ade Armando.


"Sudah beberapa kita amankan saya belum bisa sampaikan secara detail," kata Zulpan kepada Tribunnews.com, di Gedung DPR, Senin.

Zulpan menjelaskan, luka yang dialami Ade Armando cukup parah.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas