Kapan Bulan Syawal 1443 H Berakhir? Ini Bacaan Niat Puasa Syawal dalam Arab dan Latin
Kapan akhir bulan Syawal 1443 H? Hari terakhir melaksanakan puasa Syawal tahun ini.
Penulis: Daryono
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Kapan akhir bulan Syawal 1443 H? Hari terakhir melaksanakan puasa Syawal tahun ini.
Umat Islam dianjurkan melaksanakan puasa Syawal selama 6 hari.
Perintah puasa Syawal tertuang dalam hadist Nabi Muhammad SAW.
Nabi Muhammad SAW bersabda, orang yang melaksanakan puasa Ramadhan dan diikuti dengan puasa Syawal maka pahalanya sama dengan puasa selama satu tahun.
Berikut hadistnya sebagaimana dikutip dari laman Kemenag:
“Barang siapa berpuasa penuh di bulan Ramadhan lalu menyambungnya dengan (puasa) enam hari di bulan Syawal, maka (pahalanya) seperti ia berpuasa selama satu tahun.” (HR Muslim).
Baca juga: Banyak Orang Memilih Menikah di Bulan Syawal, Apa Alasannya? Ini Kata Ustaz
Kapan bulan Syawal berakhir?
Dosen Fakultas Syariah UIN Raden Mas Said Surakarta, Shidiq M.Ag menyampaikan puasa Syawal dikerjakan selama enam hari.
Puasa syawal bisa dikerjakan mulai tanggal 2 Syawal.
Sementara pada 1 Syawal dilarang (haram) berpuasa karena merupakan Hari Raya Idul Fitri.
Akan lebih baik jika dilakukan secara berturut selama enam hari mulai hari kedua Syawal.
Namun, jika merasa kesulitan, maka diperbolehkan tidak berurutan, asalkan berpuasa sebanyak enam hari dan masih di bulan Syawal.
Tahun ini, akhir bulan Syawal diperkirakan terjadi pada tanggal 30 Mei yang jatuh pada hari Senin mengingat 1 Syawal jatuh pada Senin, 2 Mei 2022.
Bacaan niat puasa Syawal
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.