Jasad Eril Ditemukan, KBRI Bern akan Dampingi Pemulangan ke Indonesia
Pihak KBRI Bern akan melakukan pendampingan terhadap pemulangan jasad Eril dengan pihak keluarga.
Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Wahyu Gilang Putranto
Keterangan tersebut berdasarkan rilis yang diterbitkan Polisi Bern di situs web mereka pada Kamis (9/6/2022).
Disebutkan bahwa pada Rabu pagi waktu setempat, polisi wilayah Bern mendapat laporan temuan tubuh seorang pria berada di air Bendungan Engehalde di Bern.
Spesialis dari polisi air Bern mendapati tubuh pria itu di cekungan luapan bendung dan kemudian menyelamatkannya.
Dipastikan bahwa pria itu sudah tak bernyawa.
Dari pemeriksaan forensik yang dilakukan, diketahui bahwa korban meninggal adalah warga negara Indonesia (WNI) yang hilang di Sungai Aare sejak Kamis (26/5/2022).
Pria berusia 22 tahun itu pergi berenang di sungai dan mengalami keadaan darurat.
Dia tenggelam akibat kecelakaan ini.
Baca juga: Jokowi hingga Komisaris Persib Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Emmeril Kahn Mumtadz
Disampaikan juga, sejak pria itu hilang, tindakan pencarian intensif telah dilakukan.
Banyak layanan darurat mencarinya dari darat dan air.
Alat drone, perahu, penyelam, dan anjing polisi turut digunakan dalam pencarian.
Semua penyelidikan sekarang selesai.
(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto/Erik S)
Artikel lain terkait Putra Ridwan Kamil Kecelakaan