Pesan Nabila Ishma untuk Mendiang Eril: Selamat Istirahat dengan Tenang, Aku akan Kuat dan Ikhlas
Nabila Ishma menyampaikan pesan untuk mendiang Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) ketika berziarah ke pemakaman di Cimaung, Bandung, Senin (13/6/2022).
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Arif Fajar Nasucha
TRIBUNNEWS.COM - Nabila Ishma menyampaikan pesan untuk mendiang Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) ketika berziarah ke pemakaman di Cimaung, Bandung, Jawa Barat.
Melalui unggahan Instagram Story, Nabila mengucapkan selamat tinggal kepada almarhum Eril.
Selain itu, kekasih mendiang Eril ini mengaku sudah ikhlas.
"A Eril, selamat istirahat dengan tenang. Terima kasih untuk semuanya yaa a," tulisnya, dikutip Tribunnews.com dari akun Instagram @nabilaisma, Selasa (14/6/2022).
"You don't have to worry about anything anymore (kamu tidak perlu mengkhawatirkan apapun lagi,” lanjutnya.
Baca juga: Pidato Lengkap Ridwan Kamil saat Pemakaman Eril: Tentang Hidup Eril yang Rasanya Terlalu Singkat
Nabila pun berjanji akan menemukan kebahagiannya sendiri.
"Insyaallah mulai sekarang akau akan kuat dan ikhlas.”
“I promise you, I will find my own happiness and keep living my life, like you want me to do. (Aku berjanji padamu, aku akan menemukan kebahagiaan ku sendiri dan tetap menjalani hidupku, seperti yang kamu inginkan)," ucapnya.
Nabila tampak mengunggah dokumen foto makam Eril beserta tulisan berupa pesan.
Ia juga menyisipkan unggahan foto beserta caption dari Ibunda Eril, Atalia Praratya di Instastory miliknya.
Sebagaimana diketahui, jenazah anak Ridwan Kamil Emmeril Kahn Mumtadz sudah dimakamkan di Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022) siang.
Putra sulung Ridwan Kamil ini dimakamkan di samping masjid yang kini masih dalam proses pembangunan, tepatnya di area Islamic Center.
Ridwan Kamil dan Keluarga Sudah Ikhlas: Eril Pasti Sangat Bahagia dan Tenang
Prosesi pemakaman anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril telah selesai dilakukan pada Senin (13/6/2022) siang.