Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gibran Rakabuming Raka Masuk Bursa Pilgub 2024, FX Rudy: DKI Jakarta Lebih Enak daripada Jateng 

Nama Gibran Rakabuming Raka laris manis masuk bursa Pilgub 2024, FX Rudy sebut semua keputusan ada di Megawati selaku ketua umum partai.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Gibran Rakabuming Raka Masuk Bursa Pilgub 2024, FX Rudy: DKI Jakarta Lebih Enak daripada Jateng 
Tribunnews.com/Fersianus Waku
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka diisukan bakal maju di pemilihan gubernur (Pilgub) DKI Jakarta pada 2024. Menanggapi hal tersebut, Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo menjelaskan, jika ketua umum sudah mempertimbangkan maju Pilgub artinya  Gibran Rakabuming Raka dipandang sosok kompeten. Jika direkomendasikan oleh Ketua Umum untuk maju Pilgub, Rudy menyampaikan untuk maju ke DKI Jakarta. FX Rudy menilai, jika bertarung di Jakarta secara umum lebih enak ketimbang di Jawa Tengah. 

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Nama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka laris manis masuk bursa Pilgub 2024.

Selain dari elite PDIP Puan Maharani, Ketum Gerindra Prabowo Subianto yang menyarankan Gibran Rakabuming Raka maju dalam Pilkada Jawa Tengah atau DKI Jakarta.

Menanggapi hal tersebut, Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo menjelaskan, jika ketua umum sudah mempertimbangkan maju Pilgub artinya  Gibran Rakabuming Raka dipandang sosok kompeten.

"Kalau Ketum PDIP menyampaikan seperti itu, beliau melihat Mas Gibran sosok yang punya kompetensi dan punya kemampuan," kata Rudy kepada TribunSolo.com, saat ditemui dikediamannya, Selasa (21/6/2022).

"Nah tinggal di mana? DKI apa Jateng. Pada prinsipnya bagi saya kalau Ketum sudah rekomendasi A, ya A itu yang akan kita jalankan dan menangkan," ujarnya.

Ditanya, lebih mendukung Gibran maju ke DKI atau ke Jawa Tengah, Mantan Wali Kota Solo menegaskan semua keputusan ada di Megawati selaku ketua umum partai.

"Rekomnya di mana?, kalau di Jateng ya dukung Jateng lah, kita patuh sama partai," tegasnya.

Berita Rekomendasi

Meski begitu, jika direkomendasikan oleh Ketua Umum untuk maju Pilgub, Rudy menyampaikan untuk maju ke DKI Jakarta.

FX Rudy menilai, jika bertarung di Jakarta secara umum lebih enak ketimbang di Jawa Tengah.

"DKI Jakarta lebih enak ketimbang Jateng, Karena resistensinya lebih tinggi di Jateng, karena yang kepengen banyak kecuali saya," tuturnya.

Tapi, jika suami dari Selvi Ananda itu direkomendasikan maju ke Jawa Tengah, Dirinya pasti akan mendukung.

"Tapi jika direkomendasi di Jawa Tengah ya suka tidak suka harus didukung dan dimenangkan. Tidak boleh tidak," urainya.

Dirinya menegaskan urusan 2024 baik untuk Pilpres maupun Pilgub pasti sudah dipikirkan oleh Ketum PDIP.

Masuk Bursa Pilgub DKI

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas