Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

CEK Hasil Sidang Isbat Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah, Berikut Link Live Streamingnya

Kapan hari raya Idul Adha 1443 Hijriah? tanggal 9 atau 10 Juli 2022? berikut link live streaming untuk mengecek hasilnya.

Penulis: garudea prabawati
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in CEK Hasil Sidang Isbat Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah, Berikut Link Live Streamingnya
TRIBUN JATENG/TRIBUN JATENG/HERMAWAN HANDAKA
ILUSTRASI: Ribuan umat muslim melaksanakan Sholat Iduladha di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT), Jumat (31/7/2020). Bertindak sebagai Khotbah, Prof Dr KH Noor Achmad MA dengan topik Haji dan ibadah Kurban Mengukuhkan Persatuan. Sedangkan imam salat Id akan dipimpin KH Zaenuri Achmad, Alkhafid. (Tribun Jateng/Hermawan Handaka) 

TRIBUNNEWS.COM - Hari raya Idul Adha 1443 Hijriah akan dilaksanakan sebentar lagi.

Momen Lebaran ini diperingati muslim dengan menyembelih hewan kurban.

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama (Kemenag) akan menggelar Sidang Isbat Awal Dzulhijjah pada Rabu, 29 Juni 2022.

Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais dan Binsyar) Ditjen Bimas Islam Kemenag, Adib menerangkan, sidang isbat tersebut bertujuan untuk menetapkan kapan Idul Adha 1443 Hijriah.

Hal tersebut juga merupakan layanan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam ibadah di bulan Dzulhijjah.

Sidang isbat rencananya akan digelar di Auditorium HM. Rasjidi, Kantor Kemenag RI, Jalan MH. Thamrin, Jakarta.

Baca juga: Idul Adha 2022 Tanggal Berapa? Ada Potensi Perbedaan antara Muhammadiyah dan Pemerintah

“Belajar dari sidang isbat yang sudah kita laksanakan yaitu Sidang Isbat Awal Ramadan dan Sidang Isbat Awal Syawal, meski resonansi Sidang Isbat Awal Dzulhijah tidak sekuat sidang-sidang tersebut, tapi tetap perlu persiapan yang maksimal,” ujarnya dikutip dari laman kemenag.go.id.

Berita Rekomendasi

Rencananya sidang isbat akan terbagi dalam tiga tahap.

PENJUAL HEWAN KURBAN - Pemkot Tangerang melalui Dinas Ketahanan Pangan melakukan pemeriksaan hewan kurban yang dijajakan pedagang jelang perayaan Hari Raya Idul Adha, salah satunya yang berada di Kecamatan Periuk, Selasa (14/6/2022). Di tengah mewabahnya PMK, Pemkot Tangerang melarang masuk hewan kurban dari daerah ke Kota Tangerang 14 hari menjelang perayaan Hari Raya Idul Adha untuk mencegah meluasnya penyebaran wabah PMK. //WARTA KOTA/NUR ICHSAN
PENJUAL HEWAN KURBAN - Pemkot Tangerang melalui Dinas Ketahanan Pangan melakukan pemeriksaan hewan kurban yang dijajakan pedagang jelang perayaan Hari Raya Idul Adha, salah satunya yang berada di Kecamatan Periuk, Selasa (14/6/2022). Di tengah mewabahnya PMK, Pemkot Tangerang melarang masuk hewan kurban dari daerah ke Kota Tangerang 14 hari menjelang perayaan Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriaj untuk mencegah meluasnya penyebaran wabah PMK. //WARTA KOTA/NUR ICHSAN (WARTA KOTA/WARTA KOTA/NUR ICHSAN)

Kepala Subdirektorat Hisab Rukyat dan Syariah Ditjen Bimas Islam Kemenag, Ismail Fahmi menjelaskan, sesi pertama akan dimulai pukul 17.00 WIB.

Yakni berupa pemaparan posisi hilal Awal Dzulhijah 1443 Hijriah oleh anggota Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag.

Sesi kedua, lanjut Ismail, sidang isbat yang dimulai setelah Magrib, serta diawali dengan penyampaian laporan data hisab dan hasil rukyatul hilal dari sejumlah titik yang ditentukan di Indonesia.

"Sesi ketiga, pengumuman hasil Sidang Isbat Awal Zulhijah yang disiarkan langsung oleh TVRI sebagai TV Pool dan live streaming medsos Kemenag," kata Ismail.

Berikut link live streaming penetapan Idul Adha 1443 Hijriah:

Link TVRI

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas