Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Panggung Demokrasi 27 Juli 2022: Fenomena Citayam Fashion Week

Dialog Panggung Demokrasi edisi Rabu, 27 Juli 2022, pukul 15.00 WIB dengan tema "Fenomena Citayam Fashion Week". Tonton di YouTube Tribunnews.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Panggung Demokrasi 27 Juli 2022: Fenomena Citayam Fashion Week
Tribunnews
Dialog Panggung Demokrasi Tribunnews edisi Rabu, 27 Juli 2022, pukul 15.00 WIB dengan tema "Fenomena Citayam Fashion Week". 

TRIBUNNEWS.COM - Fenomena Citayam Fashion Week (CFW) terus menjadi bahan perbincangan masyarakat.

Fenomena Citayam Fashion Week ini menuai pro kontra di kalangan masyarakat.

Ada yang menganggap Citayam Fashion Week sebagai kegiatan positif, namun tak sedikit yang menganggapnya sebagai hal negatif.

Belakangan, Citayam Fashion Week menjadi rebutan orang untuk didaftarkan sebagai hak merek.

Kabarnya pendaftaran merek dilakukan oleh sejumlah pihak, dua di antaranya yakni PT Tiger Wong Entertainment dan Indigo Aditya Nugroho.

Namun, pendaftaran tersebut menuai banyak kritik, hingga akhirnya PT Tiger Wong Entertainment dan Indigo Aditya Nugroho telah mencabut permohonan Citayam Fashion Week ke HAKI.

Baca juga: Polda Metro Jaya Usul Citayam Fashion Week Digelar Saat CFD Agar Tak Ganggu Lalu Lintas

Lantas apa yang mendasari fenomena ini terjadi hingga jadi rebutan untuk didaftarkan ke HAKI?

Berita Rekomendasi

Simak dialog Panggung Demokrasi edisi Rabu, 27 Juli 2022, pukul 15.00 WIB dengan tema "Fenomena Citayam Fashion Week" bersama narasumber:

- Kepala Program Studi Sosiologi FISIP Universitas Sebelas Maret, Argyo Demartoto
- Praktisi Hukum dan Pengajar, Sigit Nugroho Sudibyanto

Hanya di YouTube Tribunnews.

(Tribunnews.com/Gilang Putranto/Nanda Lusiana)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas