Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Partai Demokrat Menunjuk Didik Mukrianto Jadi Plt Ketua DPD PD Kepri, Usai Asnah Mundur

Partai Demokrat menunjuk Didik Mukrianto sebagai Pelaksana tugas (Plt) DPD Partai Demokrat Kepulauan Riau usai mundurnya Asnah dari jabatan tersebut.

Penulis: Reza Deni
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Partai Demokrat Menunjuk Didik Mukrianto Jadi Plt Ketua DPD PD Kepri, Usai Asnah Mundur
www.dpr.go.id
Partai Demokrat menunjuk Didik Mukrianto sebagai Pelaksana tugas (Plt) DPD Partai Demokrat Kepulauan Riau usai mundurnya Asnah dari jabatan tersebut. 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Demokrat menunjuk Didik Mukrianto sebagai Pelaksana tugas (Plt) DPD Partai Demokrat Kepulauan Riau usai mundurnya Asnah dari jabatan tersebut.

Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya mengatakan hal itu merujuk kepada Anggaran Dasar Partai Demokrat tahun 2020, Pasal 42 ayat 5.

"Sehubungan hal itu, DPP Partai Demokrat telah menunjuk saudara Didik Mukrianto  sebagai Plt Ketua DPD PD Provinsi Kepulauan Riau," kata Riefky dalam keterangan yang diterima, Selasa (2/8/2022).

Saat ini, Riefky mengatakan bahwa Didik  duduk sebagai Legislator Komisi III DPR RI.

Riefky juga meminta jajaran pengurus Partai Demokrat di Kepri untuk tetap solid dan terus menjalankan roda organisasi seperti biasa.

"Demokrat tetap konsisten memperjuangkan aspirasi rakyat Kepri, karena harapan rakyat adalah perjuangan Demokrat," pungkasnya.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, Asnah menyatakan diri mundur dari Partai Demokrat setelah tiga bulan menjabat sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Kepri dan dilantik bulan April 2022 lalu.

Baru tiga bulan memimpin partai binaan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Kepri, alasan Asnah untuk mundur pun jadi pertanyaan banyak orang. 

"Ya [mundur]," ujar Asnah via pesan WhatsApp saat dikonfirmasi Tribun Batam, Senin (1/8/2022).

Baca juga: Asnah Mundur Ketua PD Kepri, Demokrat Singgung Klausul Menantu Tak Dapat Jabatan di DPC Batam

Meski mengakui, Asnah belum ingin menyampaikan alasan pengunduran dirinya.

Akan tetapi, istri dari Saparuddin Muda menuturkan jika surat pengunduran diri sendiri sudah dikirimkan ke pengurus pusat.

"Nanti saya lampirkan di konferensi pers, ya," tambahnya.

Demokrat singgung klausul menantu tak dapat jabatan DPC Batam

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas