Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bjorka Bagikan Data Diduga Milik Puan hingga Erick Thohir, Sindir Kenaikan BBM & Nikmati Uang Pajak

Hacker Bjorka lagi-lagi tuai kontroversi dengan membagikan data yang diduga milik Puan Maharani hingga Menteri Erick Thohir

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Bjorka Bagikan Data Diduga Milik Puan hingga Erick Thohir, Sindir Kenaikan BBM & Nikmati Uang Pajak
Telegram @bjorkanism
Foto profil Bjorkanism di Telegram, Hacker yang kerap bagikan data pribadi Indonesia. 

TRIBUNNEWS.COM - Peretas Bjorka kini tengah menjadi bahan perbincangan.

Bjorka mengklaim dirinya berhasil meretas data rahasia yang berhubungan dengan Indonesia.

Pada hari ini, Minggu (11/9/2022) saja, ada sejumlah data pribadi pejabat negara yang dibagikan akun Telegram Bjorka.

Sebelumnya, pada Sabtu (10/9/2022), Bjorka membocorkan data pribadi Menteri Kominfo, Jhonny G Plate.

Bjorkan menuliskan ucapan selamat ulang tahun kepada Menkominfo tersebut.

"Happy birthday Johnny Johnny yes papa," tulis akun telegram Bjorkanism.

Baca juga: Hacker Bjorka Klaim Mengetahui Otak di Balik Pembunuhan Munir, Ungkap Data Identitas

Hingga Minggu (11/9/2022) siang, ada tiga data lagi yang bocor.

Tiga data tersebut diduga milik Puan Maharani, Erich Thohir, dan Denny Siregar.

Berita Rekomendasi

Bjorka memang mengaku akan mempublikasikan data mypertamina demi ikut mengkritik harga kenaikan BBM.

Pertama, Bjorka membuka data pribadi yang diduga milik Puan Maharani.

Bjorka memberikan pertanyaan sekaligus sindiran pada Ketua DPR RI tersebut.

"Apa kabar madam?

Bagaimana perasaannya setelah merayakan ulang tahun ketika banyak orang protes tentang harga BBM di depan kantormu?" tulis Bjorkan untuk Puan Maharani.

Bjorka unggah data pribadi diduga milik Puan Maharani
Bjorka unggah data pribadi diduga milik Puan Maharani

Baca juga: FAKTA Hacker Bjorka, Klaim Retas Data BIN-Jokowi hingga Bongkar Dalang di Balik Pembunuhan Munir

Lalu, ada data diri yang diduga milik Menteri BUMN, Erick Thohir.

"Apa kabar pak @erickthohir? Anda harus bekerja daripada berkeliling melakukan hal-hal yang tidak penting.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas