Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kecelakaan Maut di Tol Pejagan Dipicu Warga Bakar Jerami, Mobil Ini Alami Kerusakan Paling Parah

Penyebab kecelakaan beruntun akibat asap tebal karena ada pembakaran rumput di pinggir jalan tol.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Kecelakaan Maut di Tol Pejagan Dipicu Warga Bakar Jerami, Mobil Ini Alami Kerusakan Paling Parah
dok. Damkar Brebes
Pemandangan dari udara peristiwa kecelakaan lalu lintas beruntun di KM 253 Jalur A Tol Pejagan- Pemalang, Minggu siang(18/9/2022). 

Sementara ada truk boks berwarna putih yang menabrak bagian belakang MPV berwarna hitam.

Kondisi paling parah dialami kendaraan jenis sedan berwarna silver yang ditabrak truk boks berkelir putih di bagian depan hingga masuk ke bagian bawah.

Kondisinya ringsek parah.

Sang perekam video juga menyebut kecelakaan 13 kendaraan bermotor beruntun itu akibat adanya pembakaran rumput dan jerami di pinggir tol.

"Gara-gara asap tebal ini pak. Hancur mobil. Ya Allah Ya Robbi ini orang bagaimana ya bakar di tol. Ini mobil saya hancur pak, bagaimana ini pak," ujar sang perekam dalam video tersebut.

Dari informasi yang didapatkan kejadian berada pada jalur A atau arah Semarang.

Indikasi awal kejadian diakibatkan karena salah satu kendaraan pribadi (SUV) paling depan melintas TKP terhalang pandangan akibat asap pembakaran rumput dan jerami diduga oleh warga.

Berita Rekomendasi

Anak Jamintel Kejaksaan Agung Meninggal Dunia

Identitas korban meninggal dunia dalam insiden kecelakan beruntun di Tol Pejagan-Pemalang, Jawa Tengah pada Minggu (18/9/2022) terungkap.

Korban meninggal dunia itu adalah anak dari Jaksa Agung Muda Intelijen (Jamintel) Kejaksaan Agung, Amir Yanto.

"Betul," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Ketut Sumedana saat dikonfirmasi, Minggu (18/9/2022).

Meski begitu, Ketut belum merinci lebih lanjut soal anak dari Jamintel Kejagung yang menjadi korban dalam kecelakaan beruntun itu.

"Nanti saja ya, saya lagi otw ke rumah duka," singkatnya.

Diberitakan sebelumya, tabrakan beruntun terjadi di Tol Pejagan-Pemalang tepatnya di KM 253, Jawa Tengah, Minggu (18/9/2022) sekira pukul 15.00 WIB.

Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Iqbal Alqudussy menyebut dalam kecelakaan itu ada sekitar 13 kendaraan yang terlibat.

"Informasi awal pada pukul 15.00 WIB terjadi laka lantas beruntun di KM 253 tol Pejagan-Pemalang. Kecelakan lalu lintas beruntun yang terdiri dari 13 kendaraan," Iqbal saat dihubungi, Minggu (18/9/2022).

(Tribun Network/abd/tri/wly)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas