Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Apa Itu Vinski Tower? Tempat Teddy Minahasa Dapat Tindakan Suntik Sebelum Dituduh Pakai Narkoba

Mengenal Vinski Tower, tempat dimana Irjen Teddy Minahasa sempat dapat tindakan suntik lutut, spinal, dan engkel kaki sebelum dituhun memakai Narkoba.

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Apa Itu Vinski Tower? Tempat Teddy Minahasa Dapat Tindakan Suntik Sebelum Dituduh Pakai Narkoba
vinskitower.com
Foto Gedung Vinski Tower dan Irjen Teddy Minahasa. | Berikut rangkuman mengenai Vinski Tower, tempat dimana Irjen Teddy Minahasa sempat dapat tindakan suntik lutut, spinal, dan engkel kaki sebelum dituhun memakai Narkoba. 

Dalam Vinski Tower, disediakan Pusat Bedah Plastik dibangun khusus dengan salon rambut & kecantikan yang berdampingan untuk pasien pasca operasi.

Ada pusat pemeriksaan Anti Aging dengan spesialis hormon, Klinik Remaja, perawatan kulit yang aman dan terpercaya, Slimming Centre, Nano Slimming, Zerona Lipolaser dan Liposuction.

Ada juga lantai khusus untuk pria (Klinik Pria) dan lantai khusus untuk wanita (Klinik Wanita).

Jusuf Kalla Ikut Meresmikan Vinski Tower

Presiden Direktur dari Vinski Tower, Prof. Dr. Deby Vinski, MSc, PhD selama ini dikenal sebagai pakar kecantikan anti aging (anti penuaan) yang menggunakan metode stem cell.

Terapi stem cell menjadi terapi berbasis teknologi masa kini yang bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit.

Terapi ini menggunakan darah tali pusat dan jaringan bayi yang diambil sesaat setelah bayi lahir.

Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla, saat meresmikan Celltech Stem Cell Centre yang termasuk dalam bagian Vinski Tower.
Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla, saat meresmikan Celltech Stem Cell Centre yang termasuk dalam bagian Vinski Tower. (vinskitower.com)

Baca juga: Pengakuan Irjen Teddy Minahasa, Bongkar Sosok Linda hingga Tes Urine Positif karena Obat Bius

Berita Rekomendasi

Dari metode stem cell tersebut, Dr Deby Vinski pun berhasil pusat anti aging dunia dimulai pada 2016 lalu, yang diberi nama Celltech Stem Cell Centre.

Celltech Stem Cell Centre, termasuk dalam bagian Vinski Tower yang berada di Jl Ciputat Raya No 22 A Pondok Pinang, Jakarta Selatan.

Saat itu, Celltech Stem Cell Centre diresmikan langsung oleh mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Bahkan layanan kesehatan tersebut juga menjadi tempat pengobatan Jusuf Kalla dan keluarga.

Baca juga: Cerita Henry Yosodiningrat Ditunjuk Jadi Penasehat Hukum Irjen Teddy Minahasa

Bantahan Irjen Teddy Minahasa soal Tuduhan Dirinya Pakai Narkoba

Diwartakan Tribunnews.com sebelumnya, eks Kapolda Sumbar, Irjen Teddy Minahasa, buka suara soal tuduhan dirinya memakai narkoba. Pengakuan itu disampaikan melalui keterangan tertulis kepada awak media.

Kuasa Hukumnya, Henry Yosodiningrat pun membenarkan soal keterangan tertulis tersebut.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas