Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mengenal Istana Merdeka yang Jadi Sasaran Perempuan Bersenjata, Apa Bedanya dengan Istana Negara?

Meski sering dianggap sama, Istana Merdeka dan Istana Negara memiliki lokasi yang berbeda dan fungsi yang berbeda juga.

Penulis: Malvyandie Haryadi
zoom-in Mengenal Istana Merdeka yang Jadi Sasaran Perempuan Bersenjata, Apa Bedanya dengan Istana Negara?
Tribunnews.com/ Taufik Ismail
Presiden Jokowi menjadi inspektur upacara dalam peringatan HUT ke-77 TNI di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (5/10/2022). Meski sering dianggap sama, Istana Merdeka dan Istana Negara memiliki lokasi yang berbeda dan fungsi yang berbeda juga. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang perempuan berusaha menerobos kawasan Istana Merdeka Jakarta dengan membawa senjata api, pada Selasa (25/10/2022) pagi, sekitar jam 07.00 WIB.

Upaya orang tak dikenal tersebut (OTK) kemudian digagalkan oleh petugas keamanan.

Peristiwa itu terjadi pada pukul 07.00 WIB di pintu masuk Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Utara.

Polisi mengatakan perempuan tersebut membawa tas hitam, awalnya berjalan kaki dari Harmoni ke arah Medan Merdeka Utara.

Saat tiba di pintu masuk Istana, perempuan itu diduga menodongkan pistol senpi jenis FN ke arah polisi.

Polisi yang sedang siaga dengan sigap merebut senpi dari tangan perempuan tersebut.

Kemudian perempuan tersebut diamankan untuk diserahkan kepada Reserse Jakarta Pusat.

Berita Rekomendasi

Mengenal Istana Merdeka, Apa Bedanya dengan Istana Negara

Seperti diketahui, lokasi penangkapan wanita bersenjata pagi tadi berlangsung di depan Istana Merdeka.

Diketahui, masing-masing Istana Kepresidenan memiliki perbedaan dan ciri khas tersendiri, misalnya Istana Merdeka dan Istana Negara.

Meski sering dianggap sama, Istana Merdeka dan Istana Negara memiliki lokasi yang berbeda dan fungsi yang berbeda juga.

Lantas, apa saja perbedaan Istana Negara dengan Istana Merdeka?

Dikutip dari Kompas.com yang melansirnya dari akun Instagram resmi Kementerian Sekretariat Negeri (Kemensetneg), @kemensetneg.ri, disebutkan ada tiga perbedaan dari Istana Merdeka dengan Istana Negara.

1. Arsitektur Bangunan

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas