Mabes TNI Kirim 252 Kendaraan Listrik Berbasis Baterai ke Bali Dukung KTT G-20
Mabes TNI akan mengirimkan 252 Unit Kendaraan Listrik Berbasis Baterai (KLBB) ke Bali dalam rangka mendukung kegiatan KTT G20 Tahun 2022.
Penulis: Gita Irawan
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI) akan mengirimkan 252 Unit Kendaraan Listrik Berbasis Baterai (KLBB) ke Bali dalam rangka mendukung kegiatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Tahun 2022.
Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda TNI Kisdiyanto menjelaskan KLBB yang akan dikirim ke bali terdiri dari 42 unit mobil kawal.
Mobil kawal tersebut, kata dia, merupakan produksi tahun 2022 dari Korea Selatan.
Sedangkan 126 unit motor kawal dan 84 unit motor penyelamatan dilengkapi dengan helm, jaket, celana, sepatu dan sarung tangan adalah produksi tahun 2022 dari Amerika Serikat.
"Pengiriman 252 unit KLBB roda empat dan roda dua tersebut guna mendukung kegiatan tugas pengamanan dan pengawalan terhadap para Kepala Negara atau Kepala Pemerintahan peserta KTT G20 Bali yang puncak pelaksanaannya pada tanggal 15 sampai 16 November 2022," kata Kisdiyanto ketika dikonfirmasi pada Kamis (27/10/2022).
Ia mengatakan rencananya pengiriman mobil dan motor listrik tersebut akan dilaksanakan pada Jumat (28/10/2022).
Baca juga: KTT G20 Digelar di Bali, Anggota DPR RI Nyoman Parta: Masyarakat Bali Harus Bersyukur
Untuk KLBB roda empat, kata dia, akan dikirim melalui jalur laut menggunakan KRI Tanjung Kambani-971.
"Sedangkan untuk KLBB roda dua dikirim melalui jalur darat dengan menggunakan trailer," kata Kisdiyanto.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.