Fakta Anak Bungsu Ferdy Sambo: Ajudan Sebut Hasil Adopsi, Susi Ungkap Tempat Lahir dan Nama Pengasuh
Fakta-fakta tentang anak bungsu Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, disebut sebagai anak hasil adopsi hingga pengakuan Susi.
Penulis: Nuryanti
Editor: Daryono
Jawaban Susi ini dinilai janggal dengan jawaban sebelumnya.
Sebab, Susi tidak pernah menyebut ada suster yang merawat anak bungsu Ferdy Sambo ikut tinggal di rumah Jalan Saguling.
"Dari tadi saya tanya siapa yang tinggal di sana Alif tidak disebut," ujar hakim.
"Kan sudah keluar, Pak," ungkap Susi.
5. Tempat Lahir Anak Bungsu Ferdy Sambo Menurut Susi
Hakim juga menanyakan sejak kapan anak bungsu Putri Candrawathi bergabung di rumah Saguling yang merupakan kediaman pribadi Ferdy Sambo.
Namun, Susi hanya terdiam dan hanya menatap ke arah meja majelis hakim.
Ia lalu menyebut nama Kuat Maruf, sopir pribadi keluarga Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.
"Om Kuat?" tanya Susi, Senin, dilansir Tribunnews.com.
Hakim pun menegaskan, sejak kapan anak bungsu Ferdy Sambo bergabung di rumah Saguling.
"Dulu lahir di Bangka," jawab Susi dengan gugup.
"Lahir di Bangka. Anaknya siapa yang dilahirkan? Ibunya siapa yang melahirkan?" tanya hakim menegaskan.
"Ibu Putri Candrawathi," jawab Susi dengan suara lemas.
Baca juga: Beda Jawaban Susi dan Daden soal Anak Bungsu Ferdy Sambo-Putri Candrawathi
Sebagai informasi, JPU mendakwa Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Bharada E, Ricky Rizal, dan Kuat Maruf, terlibat perkara pembunuhan berencana Brigadir J.
Penembakan terhadap Brigadir J dilakukan di rumah dinas di Kompleks Polri Duren Tiga No 46, Jakarta Selatan pada 8 Juli 2022 lalu.
Kelima terdakwa didakwa sebagaimana terancam Pasal 340 subsider Pasal 338 KUHP juncto Pasal 55 KUHP yang menjerat dengan hukuman maksimal hukuman mati.
Sedangkan, Ferdy Sambo turut didakwa secara kumulatif atas perkara dugaan Obstruction of Justice karena menghilangkan jejak pembunuhan berencana.
(Tribunnews.com/Nuryanti/Abdi Ryanda Shakti/Fransiskus Adhiyuda Prasetia) (Kompas.com/Singgih Wiryono/Irfan Kamil) (TribunJakarta.com/Rr Dewi Kartika H)