Setelah 2 Pemeran Video Asusila Kebaya Merah Ditangkap, Kini Polisi Buru Tim Produksi Video
Polisi telah menangkap dua pemeran video dewasa antara seorang perempuan dengan seorang pria pada Minggu (7/11/2022), kini polisi buru pihak lain.
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Polisi telah menangkap dua pemeran video asusila antara seorang perempuan dengan seorang pria pada Minggu (7/11/2022) malam.
Sebelumnya, video wanita mengenakan kebaya merah dengan seorang pria menggemparkan warganet hingga trending di Twitter.
Kini, Subdit V Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Jatim sudah mengamankan para pemeran dalam video yang diduga berlokasi di sebuah kamar hotel di Kota Surabaya itu.
"Iya keduanya sudah diamankan. Iya warga Surabaya," kata Direktur Ditreskrimsus Polda Jatim Kombes Pol Farman, dikutip Tribunnews.com dari TribunJatim.com, Senin (7/11/2022).
Menurutnya, sejak kemarin hingga Senin (7/11/2022) ini, pemeran dalam video asusila itu masih menjalani penyidikan.
Baca juga: Fakta Baru Kasus Video Viral Wanita Kebaya Merah: Bukan Pasutri hingga Alasan Berkostum Kebaya Merah
Mengenai sosok wanita berkebaya merah tersebut, pihak kepolisian berhasil mengidentifikasi orangnya, namun belum dapat mempublikasikannya.
Sebab, Polda Jatim masih melanjutkan proses penyelidikan.
Lebih lanjut, Farman mengatakan, pihaknya terus melakukan pengembangan atas kasus video asusila tersebut.
Pasalnya, diduga, proses pembuatan video dewasa itu dilakukan oleh sebuah tim yang kemungkinan melibatkan lebih dari dua orang.
Menurut Farhan, pihaknya masih berupaya mengejar terhadap anggota tim produksi pembuatan video dewasa itu.
"Iya (pengejaran tim produksi video). Lagi kami kembangkan," ucapnya saat dikonfirmasi TribunJatim.com, Senin (7/11/2022).
Diketahui, warganet dihebohkan dengan beredarnya sebuah video dewasa antara seorang wanita berkebaya merah dengan seorang pria hingga viral di Twitter.
Dalam video viral itu, wanita kebaya merah tampak melakukan adegan tak senonoh di sebuah kamar hotel yang awalnya dikabarkan berada di Bali.
Namun, polisi memastikan, pembuatan video wanita kebaya merah bukan di Bali.