Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Marsdya Tonny Harjono, Eks Ajudan Jokowi yang Dipromosikan Jadi Pangkoopsudnas

Mantan ajudan Presiden Jokowi, Marsdya Tonny Harjono dipromosikan menjadi Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas). Ini profilnya.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Profil Marsdya Tonny Harjono, Eks Ajudan Jokowi yang Dipromosikan Jadi Pangkoopsudnas
Instagram puslat.kodiklatau
Marsekal Madya Mohamad Tony Harjono saat menjabat sebagai Komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan Angkatan Udara (Kodiklatau). Marsdya Tonny Harjono adalah mantan ajudan Presiden Jokowi yang dipromosikan menjadi Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas). Ini profilnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah profil Marsdya Tonny Harjono dipromosikan menjadi Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas).

Marsdya Tonny Harjono adalah mantan ajudan Presiden Joko Widodo (Jokowi) periode 2014-2016.

Sebelum dipromosikan, Marsdya Tonny Harjono mengemban jabatan sebagai Komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan Angkatan Udara (Dankodiklatau).

Promosi Tonny Harjono tertuang dalam keputusan Panglima TNI Nomor Kep 1122/XI/2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan TNI yang beredar pada Senin (7/11/2022).

Selain Tonny Harjono, ada 129 perwira TNI lain yang ikut dipromosikan atau dimutasi oleh Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.

Baca juga: Mutasi 130 Perwira TNI, Eks Ajudan Jokowi Marsdya Tonny Harjono Jabat Pangkoopsudnas

Lantas, siapakah Tonny Harjono?

Tonny Harjono yang memiliki nama lengkap Mohamad Tonny Harjono lahir di Jakarta, 4 Oktober 1971.

Berita Rekomendasi

Sehingga saat ini, Tonny Harjono berumur 51 tahun.

Tonny Harjono merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) Yogyakarta tahun 1993.

Setelah lulus dari AAU, Tonny Harjono menjadi Pa Pnb Skadud 3 di Lanud Iswahyudi pada 1993.

Kariernya terus naik setelah diangkat menjadi ajudan Presiden Jokowi selama dua tahun pada 2014-2016.

Setelah menjadi ajudan RI-1, Tonny Harjono berpindah tugas ke Solo, yaitu menjadi Komandan Lanud Adi Soemarmo pada 26 Oktober 2016.

M Tonny Harjono mantan ajudan Presiden Jokowi yang kini mengemban jabatan sebagai Sekretaris Militer Presiden.
M Tonny Harjono mantan ajudan Presiden Jokowi yang kini mengemban jabatan sebagai Sekretaris Militer Presiden. (TribunSolo.com/Labib Zamani)

Dua tahun di Solo, Tonny Harjono pindah dan bertugas sebagai Komandan Lanud Halim Perdanakusuma pada 2018-2020.

Kemudian berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/447/V/2020 tanggal 26 Mei 2020, Tonny Harjono yang sudah menyandang pangkat bintang satu di pundaknya dipercaya menjadi staf khusus KSAU.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas