IKU Dorong Perguruan Tinggi Indonesia jadi Berkelas Dunia
IKU juga menggunakan indikator-indikator yang sama dalam pemeringkatan-pemeringkatan perguruan tinggi dunia, seperti QS World University Ranking.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Indikator Kinerja Utama (IKU) Perguruan Tinggi yang dicanangkan Kemendikbudristek mendorong perguruan tinggu di Indonesia menjadi kampus di Indonesia menjadi berkelas dunia.
Rektor Binus University, Harjanto Prabowo, mengatakan IKU membuat capaian dari tiap kampus menjadi lebih fokus dan mudah diukur.
"IKU itu terobosan luar biasa. Lebih mengajak kita fokus dengan indikatornya. Jangan muter-muter banyak yang diukur, udah ada indikator utama," ujar Harjanto kepada awak media.
Baca juga: Kampus Diharapkan Bisa Menjawab Tantangan Revolusi Industri 5.0 dengan Pembenahan Kurikulum
Dia menyebut, IKU juga menggunakan indikator-indikator yang sama dalam pemeringkatan-pemeringkatan perguruan tinggi dunia, seperti QS World University Ranking.
Beberapa di antaranya yaitu pengalaman mahasiswa di luar kampus, keterserapan lulusan, dan publikasi internasional.
"Itu sebetulnya diturunkan, beberapa ukuran itu memang untuk sebuah perguruan tinggi yang punya kelas dunia. Jadi kalau kita fokus pencapaian iku sejalan juga," jelas Harjanto.
Binus University sendiri meraih penghargaan Recognition of Improvement yang diberikan pada QS Award Ceremony 2022 yang menjadi bagian dalam perhelatan QS Higher Ed Summit; Asia Pacific 2022.
Baca juga: Kemendikbudristek Berangkatkan 194 Dosen Vokasi, Ikuti Magang di Kampus Luar Negeri
"Sebuah kebanggaan bagi kami dapat ambil bagian bersama perguruan tinggi terbaik di wilayah Asia Pasifik dalam perhelatan QS Higher Education Summit Ini," ucap Harjanto.
Kolaborasi Binus University dengan mitra perguruan tinggi saat ini namun tidak terbatas adalah pada pertukaran mahasiswa, program dual-degree, dan join-research.
Kolaborasi dengan perguruan tinggi di luar negeri dinilai penting untuk memberikan pengalaman internasionalisasi dalam perjalanan Mahasiswa menempuh pendidikannya di Binus University.