Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Belum Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke NasDem, Ketua DPP PDI Perjuangan: Bertepatan G20

Ketua DPP PDIP Said Abdullah mengatakan belum adanya ucapan selamat atas Hari Ulang Tahun (HUT) kepada Partai NasDem dari Presiden Joko Widodo

Penulis: Mario Christian Sumampow
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Jokowi Belum Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke NasDem, Ketua DPP PDI Perjuangan: Bertepatan G20
Tribunnews.com/Mario Christian Sumampow
Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah ditemui awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (14/11/2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews, Mario Christian Sumampow

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah mengatakan belum adanya ucapan selamat atas Hari Ulang Tahun (HUT) kepada Partai NasDem dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) karena bertepatan dengan agenda Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

Pun, Said menambahkan, tidak adanya ucapan selamat ini tidak berarti tiba-tiba adanya miskomunikasi antara Jokowi dan NasDem.

"Awal di Bali inspeksi, lalu ke kamboja, habis itu memimpin presidensi G20. Tidak mengucapkan selamat itu tidak berarti bapak presiden tiba tiba ada miskomunikasi," ujar Said ditemui awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (14/11/2022).

Said juga menegaskan KTT G20 ini menyangkut nama baik negara.

Sehingga tidak mungkin dikerdilkan hanya karena urusan ucapan selamat ulang tahun untuk sebuah partai.

"Presiden kita saat ini sedang menjadi tuan rumah G20, masa ada acara besar yang menyangkut nama baik kita, tiba tiba-tiba dikerdilkan urusan HUT partai," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Ia juga menepis terkait isu Jokowi dan Ketua Umum NasDem Surya Paloh diisukan sedang renggang.

Said mengatakan bila hubungan Jokowi dan Surya renggang harusnya tak ada menteri dari Partai NasDem di kabinet Indonesia Maju.

"Kalau mereka berdua (Jokowi dan Surya) renggang seharusnya tidak ada menteri (Partai NasDem) di dalam menteri kabinet Jokowi," jelasnya.

Baca juga: PDIP: Kalau Jokowi dan Surya Paloh Renggang Harusnya Tak Ada Menteri NasDem di Kabinet

Sementara saat ini, kata Said, total ada tiga menteri dari partai yang didirikan 11 November 2011 itu berada dalam kabinet.

Sebelumnya Surya membuka suara soal Jokowi tak memberikan ucapan terhadap partainya.

Ia mengaku tidak mengetahui alasan Jokowi tak memberikan ucapan selamat pada HUT partainya.

"Ah tanya sama pak Jokowi lah, masa tanya sama NasDem," kata Paloh pada sela-sela perayaan HUT NasDem di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat (11/11/2022) lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas