Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Puluhan Ribu Relawan Jokowi Banjiri Stadion GBK, ada Yang Sudah Datang Sejak Jumat Malam

Menurut Aminuddin relawan yang berasal dari berbagai simpul ingin bersaturahmi dalam perjalanan pemerintahan Presiden Jokowi.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Puluhan Ribu Relawan Jokowi Banjiri Stadion GBK, ada Yang Sudah Datang Sejak Jumat Malam
Ist
Puluhan Ribu Relawan Jokowi membanjiri Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Sabtu, (26/11/2022). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Puluhan Ribu Relawan Jokowi membanjiri Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Sabtu, (26/11/2022).

Mereka hadir dalam acara silaturahmi Nusantara Bersatu.

Para relawan berada di bangku-bangku dan di tengah stadion.

Para relawan hadir dengan mengenakan kaos putih.

Para relawan tersebut ada yang hadir sejak Jumat malam dan ada juga yang datang sejak Sabtu pagi.

Mereka berasal dari seluruh wilayah Indonesia.

Sebelumnya sebanyak 150 ribu relawan presiden Joko Widodo (Jokowi) akan berkumpul di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Sabtu, (26/11/2022).

Berita Rekomendasi

Mereka berkumpul dalam acara silaturahmi Gerakan Nusantara Bersatu.

Staf Khusus Presiden yang menjadi Ketua Pelaksana acara tersebut yakni Aminuddin Ma’ruf mengatakan relawan yang akan berkumpul dari seluruh Indonesia.

“Besok di tempat ini akan akan ada silaturahmi organ relawan bersama Presiden Joko Widodo,” kata Aminudin di GBK, Jumat, (25/11/2022).

Menurut Aminuddin relawan yang berasal dari berbagai simpul ingin bersaturahmi dalam perjalanan pemerintahan Presiden Jokowi.

Baca juga: Dukung Jokowi, Relawan Gibran Asal Solo Berbondong-bondong Hadiri Acara di GBK

Selain sebagai ajang silaturahmi, ajang tersebut juga sebagai bentuk rasa syukur atas keberhasilan Indonesia menggelar KTT G20.

“Kegiatan ini adalah rasa syukur atas perhelatan KTT G20 yang membuat kagum. Indonesia mendapat pujian dari pemimpin negara lain, dan Indonesia dapat dikatakan menjadi global player,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas