Sosok Syarifah Ima, Perempuan yang Idolakan Ferdy Sambo hingga Nekat Terobos Persidangan
Syarifah Ima nekat menerobos persidangan untuk bertemu Ferdy Sambo, Selasa (29/11/2022).
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - Seorang perempuan nekat menerobos ruang persidangan saat Ferdy Sambo sedang menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa (29/11/2022).
Perempuan bernama Syarifah Ima itu terlihat mengenakan kaus putih bergambar wajah Ferdy Sambo.
Karena aksinya, Syarifah Ima kemudian diamankan dan dimintai keterangan di Polsek Pasar Minggu.
"Kami cuma interogasi saja apa maksudnya ngedeketin beliau (Ferdy Sambo) dan mau ngasih apa," ujar Kapolsek Pasar Minggu, Kompol Rusit Malaka saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa.
Menurut Rusit, Syarifah mengaku mengidolakan sosok Ferdy Sambo.
Aksi nekat Syarifah menerobos ruang sidang lantaran ingin memberikan kartu ucapan dan hadiah bantal kepada terdwaka kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat (Brigadir J) ini.
Baca juga: Ridwan Soplanit: Ferdy Sambo Bilang Brigadir J Ditembak karena Lecehkan Putri Candrawathi
"Dan ternyata fans aja dan mau ngasih sebuah bantal sama kartu ucapan, udah gitu aja," kata Rusit.
"Cuma mendekati saja, itu doang, memberikan sesuatu aja tapi ditolak sama Pak Sambo," tandasnya.
Lantas, seperti apakah sosok Syarifah Ima?
Ia memilik nama lengkap Syarifah Ima Shahab.
Saat Tribunnews.com mengetikkan nama Syarifah Ima di mesin pencarian Google, muncul akun TikTok diduga miliknya.
Akun Tiktok Syarifah memiliki lebih dari 152 ribu pengikut.
Di biografinya, ia mencantumkan akun Instagramnya.
Syarifah Ima pertama kali mengunggah konten tentang Ferdy Sambo di akun TikTok miliknya pada 8 September 2022.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.