Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Profil Brigjen Pipit Rismanto yang Ungkap Penangkapan Tersangka Tambang Ilegal Terkait Ismail Bolong

Berikut profil Brigjen Pol Pipit Rismanto yang ungkap bahwa Bareskrim Polri sudah menangkap seorang tersangka di kasus tambang ilegal di Kalimantan

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Profil Brigjen Pipit Rismanto yang Ungkap Penangkapan Tersangka Tambang Ilegal Terkait Ismail Bolong
Bangkapos.com/Yuranda
Direktur Tipidter Bareskrim Polri, Brigjen Pol Pipit Rismanto. Brigjen Pipit mengatakan bahwa Bareskrim Polri sudah menangkap seorang tersangka di kasus tambang ilegal di Kalimantan Timur. 

Saat masih berpangkat AKBP, Pipit sempat menjabat sebagai Kapolres Bangka.

Dia juga pernah bertugas di Polda Sumatra Barat (Sumbar).

Tak sampai di situ, Pipit juga tercatat pernah menduduki posisi sebagai Dirkrimsus Polda Kepulauan Bangka Belitung pada tahun 2015.

Lalu, saat masih berpangkat Kombes, Pipit juga sempat mengemban tugas di Bareskrim Polri sebagai Kasubdit I Dipidter.

Pada 2021, dia berhasil naik pangkat menjadi Brigjen dan kemudian ditunjuk menjabat sebagai Dirtipidter Bareskrim Polri.

Rekam jejak

Sepanjang masa dinasnya, Brigjen Pipit Rismanto mempunyai cukup rekam jejak yang cemerlang.

Berita Rekomendasi

Pada Oktober 2022, ia ditunjuk untuk memimpin tim khusus (timsus) bentukan Polri untuk menyelidiki kasus gagal ginjal akut pada anak.

Perkembangan kasus Ismail Bolong

Sementara itu, Bareskrim Polri mengungkap keluarga Ismail Bolong telah hadir dalam pemeriksaan dugaan kasus tambang batu bara ilegal di Kalimantan Timur.

Baca juga: Mangkir dari Pemeriksaan, Ismail Bolong Utus Anaknya yang Jabat Dirut Tambang Batu Bara ke Bareskrim

Adapun keluarga yang hadir merupakan istri dan anak Ismail Bolong.

Adapun istri dan anak Ismail Bolong telah diperiksa di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan pada Kamis (1/12/2022). Mereka datang dengan didampingi oleh kuasa hukumnya.

"Saya belum monitor, yang jelas mereka dan lawyer sudah di dalam (pemeriksaan)," kata Direktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri Brigjen Pipit Rismanto kepada wartawan, Kamis (1/12/2022).

Namun begitu, Pipit masih enggan merinci materi pemeriksaan yang bakal digali kepada keluarga Ismail Bolong tersebut. Termasuk, identitas kedua keluarga Ismail Bolong yang hadir pemeriksaan tersebut.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas