Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sejarah Berdirinya Masjid At-Tin, Inilah Alasan Penamaannya yang Identik dengan Tien Soeharto

Sejarah berdirinya Masjid At-Tin di Jalan Raya Taman Mini, Jakarta Timur, inisiasi dari anak-cucu Presiden Soeharto untuk mengenang ibu Tien Soeharto.

Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Sejarah Berdirinya Masjid At-Tin, Inilah Alasan Penamaannya yang Identik dengan Tien Soeharto
TribunJakarta/Nur Indah Farrah Audina
Suasana di Masjid Agung At-Tin - Sejarah berdirinya Masjid At-Tin di Jalan Raya Taman Mini, Jakarta Timur, inisiasi dari anak-cucu Presiden Soeharto untuk mengenang ibu Tien Soeharto. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah sejarah berdirinya Masjid At-Tin yang teletak di Jalan Raya Taman Mini, Jakarta Timur.

Masjid At-Tin berdiri di atas lahan seluas 70.000 m2 yang diresmikan pada 26 Desember 1999.

Berdirinya Masjid At-Tin merupakan peninggalan dari keluarga Presiden kedua Republik Indonesia, Soeharto.

Nama At-Tin memang identik dengan mendiang istri dari Soehatro, yaitu Siti Hartinah alias Tien Soeharto.

Namun, pembangunan Masjid At-Tin sebenarnya adalah inisiasi dari anak-cucu Presiden Soeharto untuk mengenang ibunda atau nenek mereka.

Dikutip dinaskebudayaan.jakarta.go.id, pendirian masjid At-Tin terlaksana juga berkat bantuan Yayasan Ibu Tien Soeharto yang merupakan yayasan milik anak-keturunan Ibu Tien Soeharto.

Baca juga: Jemaah Reuni 212 Masih Terus Berdatangan ke Masjid At-Tin Jakarta Timur

Oleh karenanya, nama At-Tin tentu dimaksudkan sebagai doa dan perwujudan rasa cinta yang tulus dari anak-cucu kepada Tien Soeharto.

BERITA REKOMENDASI

Nama At-Tin diambil dari salah satu surah dalam Al-Quran yang merupakan wahyu ke-27 yang diterima oleh Nabi Muhammad SAW, atau surah ke-95 dalam urutan penulisan Al-Qur‘an.

Yaitu Surah At-Tin yang berarti sejenis buah yang sangat manis, lezat, dan penuh gizi.

Buah ini dipercayai mempunyai manfaat yang banyak, baik sebelum matang maupun sesudahnya.

Sehingga pemberian nama At-Tin sebenarnya juga merupakan upaya untuk mengenang jasa-jasa Tien Soeharto.

Suasana di Masjid Agung At-Tin yang berlokasi di Jalan Raya Taman Mini, Jakarta Timur, Selasa (20/4/2021). Masjid yang dibangun tahun 1997 dan diresmikan tahun 1999 ini berdiri di atas lahan seluas 70 ribu meter persegi dan dirancang untuk dapat menampung hingga lebih dari 10 ribu jemaah dengan rincian 9.000 jemaah di dalam masjid dan 1.850 jemaah di selasar dan plaza. Tribunnews/Herudin
Suasana di Masjid Agung At-Tin yang berlokasi di Jalan Raya Taman Mini, Jakarta Timur, Selasa (20/4/2021). Masjid yang dibangun tahun 1997 dan diresmikan tahun 1999 ini berdiri di atas lahan seluas 70 ribu meter persegi dan dirancang untuk dapat menampung hingga lebih dari 10 ribu jemaah dengan rincian 9.000 jemaah di dalam masjid dan 1.850 jemaah di selasar dan plaza. Tribunnews/Herudin (Tribunnews/Herudin)

Berdasarkan penuturan dari Kepala Sekretariat Masjid At-Tin, Jahrudin, Tien Soeharto berkeinginan untuk membangun masjid yang besar saat berada di Mekkah, Arab Saudi.


Setelah Tien Soeharto meninggal anak-anaknya membentuk Yayasan Ibu Tien dan mendirikan masjid di dekat Taman Mini Indonesia Indah (TMII) yang kemudian dinamakan At-Tin.

Baca juga: Fakta-Fakta Masjid At-Tin Lokasi Reuni 212, Didirikan Keluarga Besar Mantan Presiden Soeharto

Perwujudan dan Arsitektur Masjid At-Tin

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas