Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ricky Rizal: Saya Tidak Pernah Sedikit Pun Merencanakan Menghilangkan Nyawa Almarhum Yosua

Pernyataan tersebut disampaikan Ricky Rizal dalam sidang lanjutan agenda pledoi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (24/1/2023).

Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Ricky Rizal: Saya Tidak Pernah Sedikit Pun Merencanakan Menghilangkan Nyawa Almarhum Yosua
Ist
Ricky Rizal dalam sidang lanjutan agenda pledoi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (24/1/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Rahmat W. Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terdakwa kasus tewasnya Brigadir J di Duren Tiga yakni Ricky Rizal mengklaim bahwa diriya tidak pernah menghendaki dan merencanakan hilangnya nyawa dari Joshua.

Pernyataan tersebut disampaikan Ricky Rizal dalam sidang lanjutan agenda pledoi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (24/1/2023).

"Majelis Hakim dan Jaksa Penuntut Umum yang terhormat. Melalui kesempatan yang telah diberikan kepada Majelis Hakim dalam nota pembelaan pribadi saya ini," kata Ricky Rizal di persidangan.

"Saya ingin menyampaikan bahwa saya tidak pernah sedikitpun menginginkan, menghendaki, merencanakan dan mempunyai niat menghilangkan nyawa almarhum Joshua," sambungnya.

Ricky Rizal melanjutkan bahwa dirinya sama sekali tidak pernah mengetahui ada rencana pembunuhan terhadap almarhum Joshua. Serta dirinya tidak pernah melakukan perbuatan bersama-sama atau turut serta menghilangkan nyawa almarhum Joshua.

"Jasa Penuntut Umum meminta Yang Mulia Majelis Hakim untuk memutus perkara ini. Demikian juga saya memohon kepada Yang Mulia Majelis Hakim untuk memeriksa dan memutuskan perkara ini secara adil," kata Ricky Rizal.

Baca juga: Ricky Rizal Nangis Bacakan Pleidoi: Saya Tidak Tahu Permasalahan Antara Almarhum Yosua dengan Putri

BERITA REKOMENDASI

"Saya sangat berharap kepada Yang Mulia Majelis Hakim menggunakan kedudukannya sebagai wakil Tuhan untuk berikan putusan seadil-adilnya bukan hanya untuk saya, istri, putri-putri dan keluarga saya," jelasnya.

Adapun sebelumnya dalam persidangan Ricky Rizal menyampaikan pesan kepada tiga puteri kecilnya seusai terlibat dalam kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua Hutabarat atau Brigadir J. Dia pun meminta maaf karena belum bisa pulang ke rumah.

Awalnya, Ricky Rizal mengungkapkan dia adalah seorang kepala keluarga yang masih memiliki tiga puteri kecil. Adapun usia anaknya yang paling besar masih berusia 7 tahun.

"Selain sebagai seorang anak, saya juga memiliki peran dan tanggung jawab sebagai seorang kepala keluarga. Saya mempunyai isteri yang merupakan seorang Ibu Rumah Tangga, dan memiliki 3 orang puteri. Puteri pertama saya berusia 7 Tahun dan 2 puteri saya masih berusia balita," kata Ricky Rizal.

Ia menuturkan bahwa dirinya merupakan tulang punggung keluarga bagi istri dan tiga puteri kecilnya. Karena itu, isterinya pastilah berat untuk menjalani semuanya.


"Saya yang merupakan tulang punggung bagi isteri dan ketiga puteri saya, berharap semoga Allah SWT selalu memudahkan saya dalam menunaikan kewajiban saya untuk memberikan nafkah kepada keluarga. Pasti sangat berat bagi isteri saya untuk menjalani ini semua, berjuang membesarkan dan mendampingi ketiga puteri kami seorang diri," jelas Ricky Rizal.

Dia pun menyampaikan terima kasih kepada istrinya yang selalu bersabar dan kuat menghadapi masalah tersebut. Dia pun berharap istrinya diberikan kekuatan.

"Terima kasih isteriku tercinta untuk selalu bersabar, kuat, dan tegar. Saya bersyukur memiliki isteri sholehah yang selalu setia dan selalu ada untuk saya dalam keadaan susah maupun senang. Semoga Allah SWT senantiasa menguatkan dan memudahkan setiap langkahmu," ungkap Ricky Rizal.

Selanjutnya, Ricky Rizal barulah menyampaikan pesan kepada ketiga puteri kecilnya. Dia pun memohon maaf karena belum bisa pulang kembali ke rumah untuk menemuinya.

"Untuk ketiga puteri kecil ayah yang selalu ayah rindukan, maafkan ayah karena sudah sekian lama ayah tidak pulang, semoga kalian selalu ingat dan rindu ayah juga. Ayah berdo’a agar kalian tumbuh sehat dan bahagia, semoga ayah bisa selalu ada untuk kalian, melindungi, dan mendampingi setiap langkah kalian dalam bertumbuh," tukasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas