Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tanggal 26 Januari Memperingati Apa? Dari Hari Pabean Internasional hingga Hari NASA, Ini Sejarahnya

Berikut ini peringatan pada tanggal 26 Januari 2023, ada perayaan Hari NASA, Hari Pabean Internasional, serta Hari Lingkungan Pendidikan Internasional

Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Tanggal 26 Januari Memperingati Apa? Dari Hari Pabean Internasional hingga Hari NASA, Ini Sejarahnya
NASA
Logo NASA - Berikut ini peringatan pada tanggal 26 Januari 2023. 

Hari Pendidikan Lingkungan Internasional diperingati setiap 26 Januari tiap tahunnya.

Baca juga: NASA Uji Coba Roket Bertenaga Nuklir, Berniat Terbangkan Astronot ke Mars dalam Waktu Sangat Cepat

Peringatan Hari Pendidikan Lingkungan Internasional ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan antara manusia dan alam.

Selain itu, Hari Pendidikan Lingkungan Internasional juga dibuat untuk membangkitkan kesadaran akan pentingnya bertindak dengan pemikiran dan pengetahuan yang benar guna membawa perubahan berkelanjutan untuk alam yang lebih baik.

Hari Pendidikan Lingkungan Internasional dirayakan pertama kali pada 1972 saat Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) mengadakan konferensi tentang lingkungan hidup manusia di Stockholm, Swedia.

Konferensi bertujuan untuk mengidentifikasi dan menemukan solusi untuk berbagai masalah lingkungan, baik global maupun lokal demi kebaikan pada masa yang akan mendatang.

Kemudian, lebih dari 150 negara ikut berpartisipasi dalam acara 'Karya Internasional tentang Lingkungan' pada tahun 1975, gelaran itu untuk mempromosikan kemajuan dalam berlingkungan.

Hari NASA

Berita Rekomendasi

Melansir laman Nationaltoday, Hari Peringatan NASA dirayakan setiap tahun pada hari Kamis terakhir bulan Januari.

Tahun 2023 ini hari NASA jatuh pada Kamis, 26 Januari 2023.

National Aeronautics and Space Administration (NASA) merupakan badan yang bertanggung jawab untuk mengelola penelitian ruang angkasa Amerika Serikat dan kegiatan lainnya.

Hari ini didedikasikan untuk para anggota NASA yang rela mengorbankan hidup mereka untuk memajukan penemuan luar angkasa.

Diketahui, NASA ini menunjukkan kepeduliannya terhadap peristiwa seperti kebakaran Apollo 1 yang merenggut nyawa tiga orang, yakni Gus Grissom, Ed White, dan Roger Chaffee.

Kemudian tahun 1986 terjadinya Tragedi Sang Penantang yang kala itu NASA kehilangan tujuh anggotanya saat Space Shuttle Challenger meledak saat penerbangannya yang baru 73 detik.

(Tribunnews.com/Pondra Puger)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas