Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIDEO Pesawat Susi Air Dibakar KKB, Susi Pudjiastuti Harap Pilot dan Penumpang Selamat

Susi Pudjiastuti harap pilot dan para penumpang dapat diberikan keselamatan atas peristiwa ini, sehingga mereka dapat dijemput dengan keadaan selamat

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemilik maskapai penerbangan Susi Air, Susi Pudjiastuti meminta doa dan dukungan masyarakat terkait kondisi pilot serta lima penumpang yang menumpang pesawat dengan kode terbang PK-BVY.

"Mohon doakan dan dukungannya. Dengan segala kerendahan hati dan atas nama kemanusiaan. Kami mohon keselamatan pilot & penumpang PK BVY," cuit Susi dalam akun Twitter pribadinya, dikutip Selasa (7/2/2022).

Pesawat Susi Air PK-BVY  dilaporkan alami kebakaran di landasan pacu Bandara Paro, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, pada Selasa (7/2/2023).

Hingga saat ini, kondisi pilot dan lima penumpang belum diketahui.

Susi berharap pilot dan para penumpang dapat diberikan keselamatan atas peristiwa ini, sehingga mereka dapat dijemput dengan keadaan selamat.

"Mohon dukungan & doa semoga pilot kami di Nduga Paro diberikan lindungan Alloh SWT .. bisa kami jemput selamat," ucap Susi.

Sebelumnya pesawat Susi Air yang terbang dari Bandara Moses Kilangin, Mimika tersebut diduga dibakar oleh pihak tertentu dalam hal ini Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

BERITA TERKAIT

"Iya benar sekali, jadi sementara masih investigasi dari pihak Polres dan ini masih menunggu konfirmasi. Informasi yang terakhir apakah pesawat tersebut kecelakaan mengakibatkan terbakarnya pesawat tersebut, atau diduga dilakukan pembakaran oleh pihak tertentu," kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ignatius Benny Adi Prabowo.

Juru Bicara TNPB-OPM Ungkap Kondisi Pilot Susi Air

Juru Bicara Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TNPB-OPM) Sebby Sambom membenarkan kelompok Egianus Kogoya telah membakar Pesawat Susi Air di Distrik Paro, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan, Selasa (7/2/2023).

"Sesuai laporan Egianus Kogoya, mereka telah melakukan aksi pembakaran pesawat Susi Air dengan nomor registrasi PK-BvY di lapangan terbang distrik Paro," kata Sebby dalam pesannya seperti dikutip dari TribunPapua.com.

Menurut Sebby, pesawat tersebut dibakar pada pada pukul 06.26 WIT.

"Setelah pesawat tiba dari Mimika, Pasukan TPNPB langsung membakarnya," ujarnya.

Sementara untuk pilot dari pesawat tersebut, menurut Sebby sedang ditahan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas