Profil John Riady, CEO PT Lippo Karawaci yang akan Dipanggil DPR soal Kasus Meikarta
Profil John Riady, CEO PT Lippo Karawaci yang akan dipanggil DPR RI soal kasus Meikarta. John Riady merupakan putra pertama dari James Tjahaja Riady.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Nuryanti
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini profil John Riady, CEO PT Lippo Karawaci yang akan dipanggil DPR soal apartemen Meikarta.
Diketahui, proyek apartemen Meikarta mangkrak selama bertahun-tahun yang merugikan konsumen.
Anggota Komisi VI DPR Fraksi Gerindra, Andre Rosiade, mengatakan John Riady akan dipanggil karena ia yang memegang kendali harian.
"Insya Allah di rapat berikutnya kita akan panggil John Riady sebagai CEO PT Lippo Karawaci Tbk. Karena yang melakukan pengendalian harian itu namanya John Riady," katanya ketika ditemui usai Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) Komisi VI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2023).
Ketika ditanya apakah James Riady akan ikut dipanggil atau tidak, Wakil Ketua Komisi VI Mohamad Hekal menyebut mereka masih akan melihat dulu ke depannya.
Jika John Riady tidak bisa menjawab, DPR RI akan memanggil ayahnya juga, James Riady.
Baca juga: DPR Sambangi Proyek Mangkrak Meikarta, Begini Hasilnya
Profil John Riady
John Riady adalah WNI yang lahir pada 5 Mei 1985 di New York, Amerika Serikat.
John Riady menerima gelar sarjana di bidang Ilmu Politik dan Ekonomi dari Universitas Georgetown pada tahun 2006.
Ia mendapat gelar MBA-nya dari Wharton School of Business di University of Pennsylvania pada tahun 2009.
John Riady juga memperoleh gelar Juris Doctor dari Columbia University Law School pada tahun 2011.
Selain itu, John Riady tercatat sebagai anggota dari NY Bar Association, dikutip dari akun LinkedIn John Riady.
Selama di New York, John Riady menjadi seorang pengacara berlisensi dan bekerja di Wharton Business School Asia Executive Board.
Bahkan, ia dinobatkan sebagai Pemimpin Global Muda Forum Ekonomi Dunia pada tahun 2018.
Baca juga: Proyek Meikarta Mangkrak, Wakil Ketua DPR Tinjau Langsung ke Lokasi Pembangunan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.