Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menko PMK: Pemerintah Mulai Siapkan Mudik Lebaran 2023 di Pelabuhan Merak

Pemerintah mulai melakukan persiapan mudik Lebaran tahun 2023 di Pelabuhan Merak, titik utama mudik darat Jawa-Sumatra.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Menko PMK: Pemerintah Mulai Siapkan Mudik Lebaran 2023 di Pelabuhan Merak
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Suasana Pelabuhan Merak di Cilegon, Banten, Sabtu (17/10/2020). Pemerintah mulai melakukan persiapan mudik Lebaran tahun 2023 di Pelabuhan Merak, titik utama mudik darat Jawa-Sumatra. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah mulai melakukan persiapan mudik Lebaran tahun 2023.

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengatakan Pemerintah menyiapkan sarana dan prasarana di Pelabuhan Merak, titik utama mudik darat Jawa-Sumatra.

"Perlu segera menyiapkan perluasan akses menuju pelabuhan Merak. Di antaranya optimalisasi rest area sebagai buffer zone, peningkatan kapasitas parkir kendaraan," ujar Muhadjir Effendy melalui keterangan tertulis, Rabu (22/2/2023).

Dari waktu ke waktu, angka pemudik di masa Lebaran, Natal, dan Tahun Baru yang melalui pelabuhan Merak selalu mengalami kenaikan yang cukup signifikan. 

Sehingga kemacetan dan penumpukan penumpang perlu diantisipasi sejak dini.

Tahun ini tanggal merah Idul Fitri jatuh pada 21-22 April.

Data Kemenhub menunjukan jumlah penumpang dan kendaraan yang melalui pelabuhan Merak mengalami kenaikan sebesar 35 persen jumlah penumpang pada Nataru 2021/2022 dari 795.198 menjadi 1.076.274 pada Nataru 2022/2023.

Berita Rekomendasi

Sementara jumlah kendaraan mengalami kenaikan 50% dari 17.569 pada Nataru 2021/2022 menjadi 26.403 pada Nataru 2022/2023.

Baca juga: Kemenhub Minta Masyarakat Kosongkan Bensin Kendaraan Saat Ikut Mudik Motor Gratis

ASDP telah menambahkan kapasitas parkir kendaraan bermotor (mobil) sebanyak 840 unit dari yang sebelumnya berkapasitas 4.941 unit menjadi 5.781 unit di Pelabuhan Merak.

Selain itu, Penyiapan Pelabuhan Ciwandan (Banten) dan Pelabuhan Panjang (Lampung) dengan 14 kapal yang akan beroperasi setiap hari. Sehingga diharapkan dapat membagi beban kepadatan arus mudik di Pelabuhan Merak.

Sebanyak 11 kapal dioperasikan untuk rute Pelabuhan Ciwandan menuju Bakauheni dan 3 kapal dengan rute Ciwandan menuju Pelabuhan Panjang, sehingga arus mudik tidak terpusat pada Pelabuhan Merak.

Kendaran roda 2 dan truk akan dialihkan melalui kedua pelabuhan tersebut mulai H-7 s/d H-1.

"Dan pemanfaatan Pelabuhan Ciwandan dan Pelabuhan Panjang sebagai salah satu bagian penyeberangan lebaran 2023, selain pelabuhan (utama) Merak dan Bakauheni," ucap Muhadjir.

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspadewi, dan Direktur Utama Biro Klasifikasi Indonesia (BKI) Rudiyanto, meninjau arus mudik di Pelabuhan Merak, Banten. (Sumber: Biro Klasifikasi Indonesia)
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspadewi, dan Direktur Utama Biro Klasifikasi Indonesia (BKI) Rudiyanto, meninjau arus mudik di Pelabuhan Merak, Banten. (Sumber: Biro Klasifikasi Indonesia) (Biro Klasifikasi Indonesia)

Pelabuhan Ciwandan terletak sekitar 20 km di sebelah selatan Merak (Banten). Sementara Pelabuhan Panjang lebih masuk ke Lampung, terletak 85 km arah barat laut Pelabuhan Bakauheni.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas